Hasil Imbang Timnas Arab Saudi vs China Antar Timnas Indonesia ke Posisi 2 Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026?
HASIL imbang Timnas Arab Saudi vs China antar Timnas Indonesia ke posisi dua klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia? Setelah libur empat bulan, Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kembali berputar bulan ini.
Bagaimana dengan penampakan klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia? Hingga matchday keenam, Timnas Jepang duduk di puncak dengan 16 angka, unggul sembilan poin dari Australia di posisi dua atau batas akhir tim yang lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
1. Timnas indonesia Ditempat Ketat 3 Negara Lain
Mengekor di posisi tiga, empat, lima dan enam ada Timnas Indonesia, Arab Saudi, Bahrain dan China yang sama-sama mengoleksi enam angka. Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- unggul produktivitas gol atas Arab Saudi (enam gol berbanding tiga), serta unggul selisih gol atas Bahrain dan China.
Melihat kondisi di atas, peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 masih terbuka. Terdekat, Timnas Indonesia akan tandang ke markas Timnas Australia di matchday ketujuh Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang dilangsungkan di Sydney Football Stadium, Kamis 20 Maret 2025 pukul 16.10 WIB.
Sekarang pertanyaan muncul. Jika Timnas Indonesia menang atas Australia, apakah skuad Garuda langsung Meroket ke posisi dua? Jawabannya belum tentu. Timnas Indonesia masih bergantung kepada hasil pertandingan lain yang mempertemukan Arab Saudi vs China dan Jepang vs Bahrain.
2. Laga Arab Saudi vs China Diharapkan Berakhir Imbang
Timnas Arab Saudi akan naik ke posisi dua Grup C jika menang selisih dua gol atas China, serta di laga lain Timnas Indonesia cuma menang selisih satu gol atas Australia. Jika kondisi ini terjadi, Green Falcons -julukan Timnas Arab Saudi- ungul selisih gol atas Timnas Indonesia.
Karena itu, pencinta sepakbola Tanah Air bisa berharap laga Arab Saudi vs China berakhir imbang. Jika laga berakhir imbang, Timnas Indonesia bisa melesat ke posisi dua asalkan menang atas skuad Socceroos -julukan Timnas Australia.
3. Jepang Menang atas Bahrain
Jepang tinggal butuh tambahan tiga poin untuk lolos Piala Dunia 2026. Sebanyak tiga poin itu bisa disabet Timnas Jepang jika menang atas Bahrain pada Kamis, 20 Maret 2025 pukul 17.35 WIB.
Dari segi mana pun, skuad asuhan Hajime Moriyasu lebih unggul ketimbang Bahrain. Jadi, siap lolos ke Piala Dunia 2026 minggu depan, Timnas Jepang?
Berikut klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kelar matchday Ketujuh jika kondisi di atas terjadi:
1. Jepang: Main 7, Poin 19
2. Indonesia: Main 7, Poin 9
3. Australia: Main 7, Poin 7
4. Arab Saudi: Main 7, Poin 7
5. China: Main 7, Poin 7
6. Bahrain: Main 7, Poin 6