10 Aplikasi Game Penghasil Uang, Dijamin Tanpa Iklan dan Tanpa Deposit
JAKARTA - Aplikasi game penghasil uang tanpa iklan dan deposit kini tengah banyak dicari. Adanya game ini membuat sebagian orang yang gemar bermain bisa peroleh penghasilan tambahan.
Para pengguna aplikasi game di tahun 2025 kini harus cermat dalam memilih game yang terbukti bisa membayar. Karena itu, penting untuk mengetahui segala kebijakan dan informasi terkait game yang dimainkan.
Karena kebanyakan aplikasi game yang membayar ini mengharuskan para player untuk melakukan deposit, atau melihat iklan terlebih dahulu. Berikut ini sepuluh aplikasi game penghasil uang yang tanpa iklan dan deposit di tahun 2025.
1. Mager
Mager adalah aplikasi yang menawarkan berbagai permainan mini. Pengguna dapat mengumpulkan poin dari setiap permainan yang dimainkan, yang kemudian dapat ditukar dengan pulsa atau saldo dompet elektronik seperti DANA, GoPay, dan OVO. Minimal penarikan adalah 5.000 poin, setara dengan Rp5.000.
2. Lemo
Lemo sebenarnya adalah aplikasi live chat video sosial yang juga menyediakan game ringan seperti menanam sayur. Pengguna dapat memperoleh saldo DANA tanpa iklan dengan memainkan game ini. Selain itu, ada kesempatan mendapatkan uang tunai hingga Rp200.000 dengan mengundang teman.
3. Monster Trainer
Monster Trainer adalah game di mana pengguna harus menghindari dumbel yang jatuh dan menangkap koin sebanyak mungkin untuk menambah skor. Koin yang dikumpulkan dapat ditukar menjadi saldo DANA.
4. Hago
Hago menawarkan berbagai mini-game yang memungkinkan pengguna berinteraksi dengan pemain lain. Dengan memenangkan permainan, pengguna dapat mengumpulkan koin yang dapat ditukar dengan saldo DANA atau hadiah lainnya.
5. mRewards
mRewards merupakan aplikasi yang memungkinkan pengguna mendapatkan poin dengan bermain game gratis. Poin tersebut kemudian dapat ditukar dengan saldo DANA atau hadiah lainnya.
6. Bitcoin Blast
Cara Pengembalian Barang di TikTok Shop: Dana Masuk Saldo Refund, Bisa Ditarik ke Rekening!
Selanjutnya ada game puzzle yang memungkinkan pengguna mendapatkan poin yang dapat ditukar dengan Bitcoin. Bitcoin yang diperoleh kemudian dapat diuangkan melalui platform pertukaran kripto.
7. Cash'em All
Cash'em All menawarkan berbagai jenis permainan, termasuk puzzle. Pengguna dapat mengumpulkan koin dari setiap permainan yang dimainkan, yang kemudian dapat ditukar dengan uang tunai melalui PayPal atau platform pembayaran lainnya.
8. Million Quiz
Million Quiz adalah aplikasi kuis yang memungkinkan pengguna mendapatkan uang dengan menjawab pertanyaan. Setiap jawaban yang benar akan memberikan poin yang dapat ditukar dengan uang tunai.
9. Easy Cash
Easy Cash adalah aplikasi pinjaman online yang juga menawarkan fitur permainan untuk mendapatkan poin. Poin yang dikumpulkan dapat ditukar dengan saldo DANA atau digunakan untuk mengurangi bunga pinjaman.
TIRTO.ID
10. Crazy Dog
Crazy Dog adalah game yang memungkinkan pengguna mendapatkan uang dengan menyelesaikan misi tertentu. Poin yang diperoleh dari misi tersebut dapat ditukar dengan saldo DANA atau hadiah lainnya.
Perlu diingat, meskipun aplikasi-aplikasi di atas telah terbukti membayar, pengguna harus tetap berhati-hati dan memastikan untuk membaca syarat dan ketentuan yang berlaku.