Waspada Timnas Indonesia, Timnas Australia Pede Banget meski Pemain Kuncinya Cedera

Waspada Timnas Indonesia, Timnas Australia Pede Banget meski Pemain Kuncinya Cedera

Terkini | okezone | Jum'at, 14 Maret 2025 - 15:11
share

PELATIH Timnas Australia, Tony Popovic, menebar ancaman kepada Timnas Indonesia. Anak asuhnya dalam kepercayaan diri kendati banyak personel kunci yang cedera jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Australia akan berhadapan dengan Indonesia dan Timnas China dalam lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Socceroos akan terlebih dulu menjamu Skuad Garuda di Sydney Football Stadium, Sydney, pada 20 Maret 2025.

1. Tandang

Tony Popovic jadi pelatih Timnas Australia (Foto: Socceroos)

Setelah itu, mereka akan menyambangi Hangzhou Sports Park Stadium, Hangzhou, China, pada 25 Maret 2025. Dua pertandingan ini krusial bagi Timnas Australia untuk menjaga asa lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Namun begitu, Australia dilanda masalah besar karena beberapa pemain kunci seperti Cameron Burgess dan Harry Souttar absen dalam dua laga tersebut. Popovic terpaksa mengandalkan pemain lain untuk menggantikannya.

“Sayangnya, ada beberapa pemain yang cedera. Itu memberi kesempatan kepada pemain lain. Saya segera belajar dalam peran ini bahwa Anda tidak boleh menganggap remeh apa pun,” kata Popovic dikutip dari laman resmi Timnas Australia, Jumat (14/3/2025).

2. Percaya Diri

Terlepas dari itu, Popovic percaya diri skuad yang ada bisa bersaing melawan Indonesia atau China. Pelatih berusia 51 tahun itu menargetkan Australia meraup enam poin dari dua pertandingan tersebut.

“Tiga poin selalu penting. Jelas, pertandingan (melawan Indonesia) sudah dekat, tetapi saya rasa pendekatannya sama seperti saat saya melawan China,” tukas Popovic.

 

“Itu adalah pertandingan yang sangat penting dan harus dimenangkan, di mana kami harus meraih hasil, dan para pemain menangani tekanan itu dengan sangat baik,” imbuh pria berpaspor Australia itu.

3. Positif

Susunan pemain Timnas Australia (Foto: AFC)

Popovic menegaskan timnya dalam kondisi positif menjelang pertandingan tersebut. Ia menegaskan, Australia siap menerima tantangan untuk meraup enam poin meski tanpa pemain kunci mereka.

"Kami harus menerima tantangan itu dan menyelesaikan pekerjaan,” pungkasnya.

Topik Menarik