Hasil Mainz 05 vs Bayern Munich di Bundesliga 2024-2025: Tumbang 1-2, <i>Die Roten</i> Rasakan Kekalahan Perdana

Hasil Mainz 05 vs Bayern Munich di Bundesliga 2024-2025: Tumbang 1-2, Die Roten Rasakan Kekalahan Perdana

Terkini | okezone | Sabtu, 14 Desember 2024 - 23:52
share

MAINZ Bayern Munich tumbang 1-2 dari Mainz O5 di pekan ke-14 Bundesliga 2024-2025, pada Sabtu (14/12/2024) malam WIB. Hasil itu merupakan kekalahan perdana Bayern di Liga Jerman musim ini.

Sebelumnya, Bayern tak pernah merasakan kekalahan dari 13 laga yang sudah mereka mainkan. Namun, rekor manis itu akhirnya ternodai oleh Mainz 05.

Bermain di kandang Mainz, di Mewa Arena, Bayern benar-benar kesulitan menghadapi tim tuan rumah. Secara penguasan bola dan peluang gol, tim berjuluk Die Roten itu sejatinya unggul jauh dari Mainz.

Bayern mencatatkan nyaris 70 persen penguasaan bola. Belum lagi 13 tembakan yang berhasil dilepaskan Bayern.

Hanya saja, penyelesaian akhir pemain Bayern tengah memburuk. Terbukti dari 13 tembakan itu, hanya satu yang tepat sasaran. Sementara Mainz menciptakan delapan tembakan, empat shot on target, dan dua di antaranya berbuah gol.

Topik Menarik