Pengendara Double Cabin Penabrak 10 Kendaraan di Tangerang Ternyata Sedang Sakit

Pengendara Double Cabin Penabrak 10 Kendaraan di Tangerang Ternyata Sedang Sakit

Terkini | okezone | Kamis, 28 November 2024 - 19:17
share

TANGERANG - Polisi mengungkap pemicu kecelakaan mobil Toyota Hilux Double Cabin dengan kendaraan lainnya di Cipondoh, Kota Tangerang. Polisi menyebut pengemudi mobil tersebut berinisial M (55) mengemudi dalam keadaan sakit diabetes.

“Kami dapatkan informasi bahwa pengemudi Hilux yang menyebabkan terjadinya kecelakaan ini, itu mengemudi dalam keadaan sakit diabetes,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan Kamis (28/11/2024).

Ade Ary menuturkan, informasi tersebut didapatkan oleh pihaknya dari dokter yang menangani pengemudi M. Bahkan, Ade Ary menuturkan, pengemudi tersebut memakai tongkat.

“Ini berdasarkan informasi dari dokter yang menangani, kemudian disampaikan ke penyidik lalu lintas dan disampaikan ke kami. Bahkan (pengemudi) menggunakan tongkat kaki kanannya itu lagi sakit,” ujar dia.

Oleh karena itu, mantan Kapolres Metro Jakarta Selatan itu mengimbau kepada seluruh pihak untuk bisa berkendara lebih berhati-hati dan dalam keadaan sehat.

“Karena kalau berkendara, mengendarai kendaraan tidak dalam keadaan sehat, ini bisa membahayakan diri sendiri dan juga membahayakan keselamatan jiwa orang lain,“ jelas dia.

Sebelumnya, kecelakaan melibatkan mobil Double Cabin dan 10 kendaraan lain terjadi di Cipondoh, Kota Tangerang, Banten. Tiga orang dilaporkan terluka dalam insiden ini. Video kecelakaan tersebut viral di media sosial.

"Benar, telah terjadi kecelakaan yang melibatkan mobil double cabin dengan delapan kendaraan lainnya di Jalan KH Hasyim Ashari, Cipondoh, Tangerang, kemarin," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi, dalam keterangannya.

Ade Ary mengatakan bahwa kecelakaan ini menyebabkan tiga orang pengendara terluka, termasuk pengemudi Toyota Hilux berinisial M.

 

Korban luka antara lain pengendara sepeda motor Yamaha Mio Soul nopol B-6725-VIQ, pria berinisial S, yang mengalami luka di kaki kanan dan kiri serta wajah. Seluruh korban dilarikan ke RS Sari Asih Cipondoh.

"Selain itu, pengendara sepeda motor Honda Vario nopol B-3882-CSB, pria berinisial MS, mengalami luka di kaki kanan, sedangkan pengemudi yang menabrak berinisial M juga mengalami luka di kaki kanan. Ketiga korban dibawa ke RS Sari Asih," ungkapnya.

Dia menambahkan, selain korban luka, kecelakaan tersebut juga menimbulkan kerugian materi.

"Sebanyak 10 kendaraan mengalami kerusakan akibat kecelakaan lalu lintas ini," tutup Kombes Ade Ary Syam Indradi.

Topik Menarik