Susu Impor Banjiri RI, Mentan Ungkap Biang Keroknya

Susu Impor Banjiri RI, Mentan Ungkap Biang Keroknya

Terkini | okezone | Sabtu, 16 November 2024 - 14:53
share

JAKARTA - Susu impor mendominasi pasar Indonesia. Sebanyak 80 kebutuhan susu sapi dalam negeri dipenuhi oleh impor.

Menurut Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman, ini tidak lepas dari Perpres tahun 1998 yang membebaskan industri untuk tidak menyerap susu dari peternakan lokal.

Mentan Amran menyebut Perpres tersebut mengakibatkan adanya peningkatan volume impor susu sapi nasional secara besar-besaran. Diketahui, dari sebelumnya volume impor hanya di angka 40, kini menjadi 80.

"Ingat Ini dulu kita revisi perpes Itu tahun 97-98 dimana tidak ada kewajiban untuk menyerap susu. Apa yang terjadi dulu kita impor 40, sekarang 81," ungkap Mentan Amran dalam konferensi pers yang digelar pada Sabtu (16/11/2024).

Meski demikian, Mentan Amran sendiri mengaku telah merevisi Perpres tersebut sehingga mewajibkan industri menyerap susu dari peternakan lokal. Dengan revisi tersebut, ia berharap sektor persusuan Indonesia bisa menjadi lebih baik.

"Nah kami dengan Pak Mensesneg, kami revisi, sekarang kami wajibkan seluruh industri membeli susu peternak, susu sapi yang diproduksi oleh peternak Itu wajib diserap. Insya Allah ke depan lebih baik akan kembali seperti dulu," kata Mentan.

Topik Menarik