Diduga Bakal Ada 2 Rapimnas, Ini Penjelasan Kadin

Diduga Bakal Ada 2 Rapimnas, Ini Penjelasan Kadin

Terkini | okezone | Jum'at, 15 November 2024 - 18:17
share

JAKARTA - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mempersiapkan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) pada 29 November sampai 1 Desember 2024. Hal ini untuk membahas program lima tahun ke depan dan pendalaman penyelarasan program kebijakan Presiden Prabowo yakni Asta Cita.

Namun demikian, Kadin dari kubu Arsjad Rasjid mengatakan akan juga mengadakan kegiatan di waktu yang sama berupa Musyawarah Nasional (Munas).

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Organisasi dan Komunikasi Kadin Indonesia, Erwin Aksa mengatakan pihaknya tidak tahu menahu atas informasi tersebut. Dia mengatakan Indonesia merupakan negara demokrasi sehingga merupakan suatu hak bagi siapapun untuk bisa menyuarakan aspirasinya.

"Kita tidak tahu, negara Indonesia ini kan negara demokrasi," ungkap Erwin saat ditemui di Menara Kadin, Jumat (15/11/2024).

Erwin menegaskan, pihaknya saat ini hanya berfokus pada persiapan Rapimnas guna membahas dukungan Kadin terhadap program pemerintah.

"Bagi Kadin, kita akan berbicara ke depan, bukan berbicara ke belakang. Rapat kita ini bicara program lima tahun ke depan. Demikian," tegas Erwin.

Topik Menarik