Cak Imin Kantongi Nama Calon Pimpinan DPR dan MPR dari PKB

Cak Imin Kantongi Nama Calon Pimpinan DPR dan MPR dari PKB

Nasional | okezone | Selasa, 1 Oktober 2024 - 05:30
share

JAKARTA - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid mengatakan, Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sudah mengantongi nama calon pimpinan DPR dan MPR RI dari PKB. Nama tersebut akan disampaikan dalam acara rapat paripurna pelantikan di Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta pada Selasa 1 Oktober 2024.

"Sudah ada. Sudah di kantong Ketua Umum, besok (hari ini, red) akan disampaikan," kata Jazilul di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Senin (30/9/2024) malam.

Jazilul menyebut, 68 kader PKB yang terpilih menjadi anggota DPR memiliki peluang yang sama. Hanya saja satu nama baik pimpinan DPR maupun MPR sudah di kantong Cak Imin.

"Ya tentu dari berapa nama yang beredar dan 68 nama yang punya peluang besok (hari ini, red) ini sudah ada namanya sudah di kantong Pak Muhaimin akan dimulai dengan penunjukan siapa ketua Fraksi PKB. Habis itu menyusul sampaikan nama siapa ketua, wakil ketua DPR RI Fraksi PKB, habis itu siapa wakil ketua MPR RI karena itu yang memang kira-kira menurut MD3 dapat jatah di situ. Namanya nyusul," ujarnya.

Jazilul membeberkan, sejumlah kriteria yang dapat posisi pimpinan DPR/MPR RI di antaranya memiliki kemampuan management, komunikasi, pengalaman dan lainnya.

"Ya kalau ketua fraksi mampu me-manage internal sekaligus bangun komunikasi lintas partai. Habis itu siapa Wakil Ketua MPR RI karena itu memang yang kira-kira menurut MD3 PKB dapat jatah di situ, nah namanya besok (hari ini, red). Insya Allah," ujarnya.

"Demikian juga Wakil Ketua DPR tentu akan dipilih dengan kriteria yang juga memahami fungsi tugas wewenang Dewan Perwakilan Rakyat. Ya MPR juga begitu karena kan sesungguhnya hanya meneruskan saja dari yang ada, yang kedua pasti punya pengalaman, punya pengalaman menjadi anggota DPR atau anggota MPR," pungkasnya.

Topik Menarik