Menko Polhukam : Daun Jatuh Saja di Pilkada 2024, Intel Harus Tahu

Menko Polhukam : Daun Jatuh Saja di Pilkada 2024, Intel Harus Tahu

Nasional | okezone | Senin, 26 Agustus 2024 - 17:37
share

JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Tjahjanto mewanti-wanti kepada para aparat intelijen harus siap mengantisipasi potensi kerawanan pada Pilkada 2024 . Bahkan ibaratnya, daun jatuh saja, intel harus tahu.

Hal tersebut disampaikan Hadi dalam peluncuran pemetaan kerawanan pemilihan serentak 2024 tahapan pencalonan kampanye dan pungut hitung yang diselenggarakan oleh Bawaslu.

"Ibarat kata di daerah, saya kemarin sampaikan, di daerah Malang Selatan, itu mungkin ada daun jatuh saja aparat intelijen, apalagi kepolisian harus tahu, jatuh kenapa, jatuh dipetik, atau jatuh pada waktunya," kata Hadi dalam sambutannya.

Hadi mencotohkan agar intelijen harus tahu sekecil apapun informasinya. Menurutnya, intelijen harus memperhatikan hal-hal apapun terkait kerawanan di pelaksanaan Pilkada 2024.

"Saya wanti-wanti kepada aparat intelijen karena kekuatan kita TNI-Polri dibagi habis di seluruh wilayah. Sehingga aparat intelijen harus bekerja 24 jam, mengantisipasi jangan sampai ada gangguan," kata Hadi

"Artinya apa, intelijen ini harus benar-benar memperhatikan, melihat jangan sampai ada kerawanan sekecil pun. Kalau aparat intelijen sudah menguasai seluruh wilayah, maka prediksi, memetakan yang dikeluarkan oleh Bawaslu, ini juga bisa diantisipasi dengan baik. Termasuk perkiraan yang dikeluarkan oleh kepolisian," sambungnya.

Selain kesiapan penyelenggaraan pemilu, kata Hadi, kondisi stabilitas politik hukum dan keamanan tentunya menjadi hal yang sangat penting dan mutlak untuk dijaga bersama.

"Karena situasi dan kondisi stabilitas politik hukum dan keamanan sangat mempengaruhi tahapan pilkada 2024," tutur Hadi.

Topik Menarik