Kemen PAN-RB Nilai Padat Karya Efektif Turunkan Kemiskinan di Surabaya

Kemen PAN-RB Nilai Padat Karya Efektif Turunkan Kemiskinan di Surabaya

Nasional | jawapos | Senin, 24 Oktober 2022 - 13:20
share

JawaPos.com- Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN-RB) memilih Surabaya sebagai salah satu daerah percontohan reformasi birokrasi (RB) tematik penanggulangan kemiskinan. Program padat karya buatan pemkot dinilai berhasil menyejahterakan warga tidak mampu.

Total ada sembilan daerah yang menjadi percontohan program RB tersebut. Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan, sebagian besar APBD Surabaya difungsikan untuk program peningkatan kesejahteraan warga. Warga dilibatkan dalam program padat karya. Misalnya, pembuatan seragam sekolah serta paving untuk proyek jalan kampung. Hasilnya, angka kemiskinan turun.

Upaya pemkot itu dipantau Kemen PAN-RB. Program pada karya dinilai paling cepat dan efektif menangani kemiskinan. Rencananya, program padat karya direplikasi seluruh daerah, ucap Eri.

Program padat karya itu merupakan kolaborasi antara pemkot dan perguruan tinggi. Kampus ikut andil memberikan sumbang saran. Lahan aset dimanfaatkan warga. Hasilnya juga untuk mereka. Ini yang membuat Kemen PAN-RB melihat langkah Surabaya bisa ditiru yang lain, papar Eri.

Pemkot sudah meneken MoU dengan Kemen PAN-RB. Eri menambahkan, saat ini teknis penerapan padat karya di daerah lain masih disusun. Saya optimistis program padat karya mampu diterapkan di kota/kabupaten lain, ucapnya.

Program padat karya mulai berjalan pertengahan tahun ini. Lewat program itu, pemkot melatih warga yang tidak mampu agar mendapatkan penghasilan tambahan. Beragam pelatihan diberikan. Salah satunya pembuatan paving.

Selain pelatihan, pemkot juga mengajak warga memanfaatkan aset daerah. Lahan tersebut diubah menjadi titik-titik perekonomian baru. Viaduct Gubeng misalnya. Bangunan milik pemkot itu disulap menjadi kafe, tempat cuci motor, serta barbershop.

Di kawasan pesisir, warga mengelola aset pemkot untuk dijadikan tambak. Hasilnya pun lumayan. Setiap panen, penjualan ikan itu mampu mencukupi kebutuhan warga.

Topik Menarik