Rayakan 45 Tahun Gundam GBWC 2024 Ajak Penggemar Bertarung di Jepang

Rayakan 45 Tahun Gundam GBWC 2024 Ajak Penggemar Bertarung di Jepang

Gaya Hidup | muria.inews.id | Minggu, 20 Oktober 2024 - 16:30
share

JAKARTA, iNewsMuria - Gunpla Builders World Cup (GBWC) 2024 telah resmi digelar di Indonesia, memasuki tahun ke-12 penyelenggaraannya. Tahun ini menjadi lebih istimewa karena bertepatan dengan perayaan 45 tahun hadirnya karakter Gundam, yang telah menemani penggemarnya sejak tahun 1979. Ajang ini tidak hanya memamerkan karya-karya terbaik dari para penggemar Gunpla, tetapi juga menjadi momen untuk mengenang perjalanan panjang ikon budaya pop tersebut.

Cindy Madison, PR Manager dari Multi Toys, perusahaan pemegang lisensi resmi Gunpla di Indonesia, menyampaikan bahwa pada GBWC 2024 ini terdapat highlight khusus terkait ulang tahun Gundam ke-45. “Tahun ini, Bandai Spirit dan Bandai Namco Asia akan menghadirkan beberapa highlight spesial. Salah satunya adalah booth yang memamerkan timeline sejarah Gundam sejak tahun 1979 hingga sekarang,” ungkap Cindy saat konferensi pers di Jakarta, akhir pekan lalu.

Antusiasme peserta dalam mengikuti GBWC tahun ini juga luar biasa. Sebanyak 102 karya Gunpla dari berbagai daerah di Indonesia berhasil masuk untuk dinilai dan dipamerkan. “Tiap tahunnya, jumlah peserta yang mengikutsertakan karya mereka semakin meningkat. Ini menunjukkan betapa besar kecintaan penggemar Gundam di Indonesia,” tambah Cindy.

Para pemenang dari Indonesia nantinya akan mewakili negara ini di World Finals, yang akan digelar secara offline di Gundam Base Japan, Odaiba, pada 22 Februari 2025. Mereka akan bersaing dengan para pemenang dari negara-negara lain, mempertaruhkan kreativitas mereka di kancah internasional. "Kami berharap perwakilan Indonesia dapat tampil maksimal di Jepang dan membawa kebanggaan untuk Indonesia," ujarnya.

Selain menampilkan karya-karya dari peserta, GBWC 2024 juga menghadirkan berbagai item spesial, termasuk patung Gundam RX-78-2 setinggi tiga meter yang menjadi daya tarik utama pengunjung. Tak hanya itu, pameran ini juga akan memfokuskan pada lini terbaru dari Mobile Suit Gundam: The Witch From Mercury serta beberapa produk Non-Gunpla lainnya. Pameran berlangsung di Mall Lotte Shopping Avenue mulai dari 18 Oktober hingga 3 November 2024.

Salah satu figur publik yang juga terlibat dalam dunia Gunpla adalah sutradara sekaligus aktor Ernest Prakasa. Menariknya, Ernest mengungkapkan bahwa dirinya baru mulai mengenal Gunpla berkat ajakan anaknya. “Anak saya yang memperkenalkan Gunpla ke saya. Awalnya hanya iseng, tapi sekarang merakit Gunpla menjadi cara yang menyenangkan buat refreshing dari pekerjaan,” kata Ernest sambil tersenyum.

GBWC 2024 menjadi perayaan bagi komunitas pecinta Gundam di Indonesia, dengan semangat yang kian menggelora untuk terus merakit dan menghidupkan ikon Gundam di hati setiap penggemar. 

Topik Menarik