Viral Bapak-Bapak Mancing Meski Masih Diinfus, Netizen: Mancing Obat Tanpa Dosis
KARAWANG, iNewsLumajang.id - Ketika seseorang memiliki hobi, biasanya sulit untuk menghentikannya. Tidak peduli dalam kondisi apa pun, seseorang akan berusaha tetap menjalankan hobinya. Hal ini dibuktikan oleh seorang pria paruh baya yang baru-baru ini viral di media sosial karena tetap memancing meskipun tangan sedang diinfus.
Peristiwa unik ini terjadi di Kota Karawang dan dibagikan oleh akun TikTok @_arferry. Dalam video yang diunggah, terlihat pria tersebut duduk santai di bawah pohon bambu. Dengan mengenakan kaus kutang putih, celana pendek biru, dan sandal jepit, ia tampak menikmati hobinya memancing.
Meski wajahnya terlihat lesu dan lemas, pria itu tetap fokus pada alat pancingnya, berharap umpan yang dipasangnya dimakan ikan. Salah satu hal yang menarik perhatian adalah infus yang terpasang di tangannya. Cairan infus tersebut digantung pada batang pohon bambu, sementara ia tetap melanjutkan aktivitas memancingnya.
Unggahan itu disertai dengan keterangan, "Diinfus tidak ada halangan untuk mancing," dan langsung menarik perhatian warganet. Hingga kini, video tersebut telah ditonton lebih dari 1,2 juta kali dan mendapat banyak tanggapan.
Beberapa warganet memberikan komentar yang cukup menggelitik.
"Padahal infus warna pink biasanya untuk orang yang sakit parah loh," tulis akun @portal***.
"Separah apa pun lukanya, lelaki tetap akan memancing, kecuali sakit gigi," ujar @mugiie***.
"Mungkin itu keinginan terakhirnya weh," canda akun @marian***.
"Hanya mancing obat satu-satunya tanpa dosis," tambah @pakek***.
Momen ini menjadi bukti betapa kuatnya kecintaan seseorang terhadap hobinya, hingga mengesampingkan kondisi fisik yang sedang tidak prima.