Mantan Artis Sekar Arum Pakai Uang Palsu Rp10 Juta untuk Beramal ke Masjid Istiqlal
JAKARTA, iNews.id - Mantan artis drama kolosal Sekar Arum Widara mengaku menggunakan uang palsu sebesar Rp10 juta untuk beramal. Uang tersebut disumbangkan ke Masjid Istiqlal melalui kotak amal.
Menurut Kanit Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Iptu Teddy Rohendi hal itu dilakukan Sekar Arum sebelum Lebaran atau Maret 2025.
"Katanya (menggunakan uang palsu) sebelum Lebaran, sehari sebelum Lebaran katanya buat masukin ke kotak amal. Baru pengakuan dia, katanya dimasukin ke kotak amal Rp10 juta, Masjid Istiqlal," ujar dia.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Nurma Dewi menjelaskan bahwa uang palsu yang diterima Sekar Arum berasal dari temannya. Saat ini, pihaknya pun tengah tengah mendalami pengakuan tersebut.
"Kalau asal-usulnya, kita tanya pada Sekar Arum, dia mengaku mendapatkan dari temannya," ucap saat dikonfirmasi, Selasa (15/4/2025).
Sebagai informasi, Sekar Arum ditangkap saat berbelanja menggunakan uang palsu di sebuah mal di kawasan Jakarta Selatan. Dari penangkapan itu, polisi mengamankan Rp223 juta uang palsu.