Pengakuan Berkelas Ernando Ari Bersaing dengan Maarten Paes dan Emil Audero di Timnas Indonesia
JAKARTA, iNews.id – Kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari, memberi pengakuan berkelas soal persaingannya dengan Maarten Paes dan Emil Audero di Timnas Indonesia.
Ernando merupakan langganan skuad Timnas Indonesia. Kiper berusia 23 tahun itu kembali mendapat kepercayaan dari Patrick Kluivert saat Skuad Garuda melawan Australia dan Bahrain pada lanjutan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Maret lalu.
Namun, dalam dua pertandingan tersebut, Ernando tidak tampil karena kalah bersaing dengan Paes. Kehadiran Audero praktis membuat persaingan posisi penjaga gawang semakin ketat.
Kendati begitu, Ernando tidak berkecil hati. Kiper Persebaya Surabaya ini mengaku senang karena mendapat banyak ilmu dari Paes dan Audero yang merupakan pemain kelas dunia.
“Senang saja bisa dapat ilmu dari mereka,” ucap Ernando usai laga melawan Persija Jakarta, dikutip Minggu (13/4/2025).
“Dan juga apapun itu kalau saya dikasih kesempatan di Timnas, mungkin saya banyak belajar dari mereka,” dia menjelaskan.
Ernando sebelumnya merupakan pilihan utama di bawah mistar Timnas Indonesia. Namun posisinya mulai tersisih seiring kehadiran Paes. Ditambah sekarang ini ada Audero yang membuatnya semakin sulit mendapatkan menit bermain.
Audero belum melakoni debutnya bersama Timnas Indonesia. Tapi, kiper Palermo itu berpotensi debut ketika Skuad Garuda melawan China dalam lanjutan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di bulan Juni mendatang.
Hal ini tak lepas dari absennya Paes akibat akumulasi kartu. Jika Audero dipercaya menjadi starter, maka Ernando diprediksi kembali menjadi pelapis di bangku cadangan.