Kecelakaan Truk Tangki Gas Dekat GT Cikunir, Kendaraan Melintang di Jalan
JAKARTA, iNews.id - Kecelakaan truk tangki bermuatan gas terjadi di dekat Gerbang Tol (GT) Cikunir, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025). Akibatnya, arus lalu lintas padat.
Berdasarkan video yang beredar, truk tangki itu tampak menghantam tembok pembatas jalan. Bagian depan truk terlihat rusak parah.
Selain itu, tangki truk melintang di jalan hingga menyebabkan arus lalu lintas tersendat.
“15.10 WIB #Tol_Japek Cikunir KM 11 arah JORR PADAT, ada penanganan kecelakaan kendaraan Truk Tangki muatan gas melintang di lajur 1-bahu luar/kiri,” bunyi keterangan yang disampaikan Jasamarga melalui X, Rabu (2/4/2025).
Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya AKBP Argo Wiyono membenarkan insiden itu. Dia menuturkan, kasus ini sedang ditangani kepolisian.
"Sementara masih ditangani," ujar Argo.
Dia menyampaikan, dugaan sementara kecelakaan disebabkan kendaraan selip. Namun, penyebab pasti peristiwa itu masih menunggu hasil penyelidikan.
Argo mengungkapkan tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
"Info awal kendaraan selip, tidak ada korban, hanya materi," jelas dia.