Solo Geger, Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengapung di Kali Anyar

Solo Geger, Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengapung di Kali Anyar

Nasional | inews | Rabu, 26 Maret 2025 - 15:40
share

SOLO, iNews.id - Warga Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres, Kota Solo, Jawa Tengah, digegerkan dengan penemuan mayat laki-laki tanpa identitas di Kali Anyar atau Kedung Tungkul. Korban ditemukan dalam keadaan terikat dan mengapung, Rabu (26/3/2025) sekitar pukul 10.00 WIB.  

Mayat tersebut diperkirakan berumur 60 tahun. Saat ditemukan masih dalam kondisi memakai pakaian lengkap. 

Kasat Reskrim Polresta Solo AKP Prastiyo Triwibowo mengatakan, masih menyelidiki kasus tersebut. 

"Itulah keadaan fakta peristiwa saat kita menemukan jenazah tersebut. Kemudian terhadap tindakan kepolisian, kita sudah melakukan penanganan terhadap jenazah," kata Prastiyo, Rabu (26/3/2025).

Menurutnya, korban pertama kali ditemukan oleh warga sekitar saat memancing dikawasan TKP. Kemudian, korban telah dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Moewardi untuk autopsi.

"Penyelidikan berkaitan dengan identitas dan siapa keluarga yang akan yang ditinggalkan oleh jenazah tersebut. (Hasil otopsi) mungkin butuh waktu, anggota masih bekerja," ucapnya.

Adapun ciri-ciri korban saat ditemukan mengenakan jaket training berwarna merah, mengenakan baju motif batik merah kuning, mengenakan celana training warna biru dongker list putih dan kaos kaki hitam. Lalu, membawa tas laptop warna hitam bertuliskan asus.

"Manakala masyarakat ada yang mengetahui dari sekilas wajah yang sudah beredar. Silakan menghubungi kami untuk mempercepat identifikasi," ujarnya.

Disinggung mengenai dugaan korban pembunuhan. Kasatreskrim mengaku masih melakukan penyelidikan lebih lajut.

"Sesuai dengan fakta yang ada. Kalau prediksi belum mengarah kesana (pembunuhan) yang pasti kita akan memberikan hipotesa dan simpulan. Setelah data sudah dipastikan lengkap," katanya. 

Topik Menarik