Video Didit Prabowo Rayakan Ultah Bersama Anak dan Cucu Mantan Presiden Indonesia Terdahulu
Terkini | inews | Senin, 24 Maret 2025 - 02:36
JAKARTA, iNews.id - Putra Presiden Prabowo Subianto, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Hediprasetyo merayakan ulang tahun ke-41 tahun bersama keluarga dan kerabat. Momen perayaan ulang tahun itu dibagikan di media sosial kerabat yang hadir.
Momen langka terlihat perayaan Ultah Didit Prabowo dihadiri anak hingga menantu presiden-presiden RI terdahulu. Mereka yang hadir adalah Gibran Rakabungraka dan Kaesang Pangareap berserta istri-istrinya.
Kemudian, Puan Maharani, Guruh Soekarnoputra, Agus Harimurti Yudhoyono dan Annisa Pohan, serta Yenny Wahid dan Ilham Habibie.
Presiden Prabowo Subianto dan Titiek Soeharto tampak kompak merayakan ultah putra tunggalnya tersebut.