Tangis Keluarga Pecah Iringi Pemakaman Mat Solar
TANGSEL, iNews.id - Jenazah Mat Solat dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPI) Daiman Cimanggis, Ciputat, Tangerang Selatan, pada Selasa (18/3/2025). Iring-iringan jenazah Mat Solar tiba di TPU pada pukul 09.30 WIB.
Jenazah sang aktor dibawa menggunakan ambulans. Di dalamnya ikut mendampingi ketiga anak almarhum, yakni Idham Aulia, Mikhail Ali Sidqi, dan Haidar Rasyad alias Popon. Sebagai anak pertama, Popon tak kuasa menahan air mata ketika menurunkan jenazah sang ayah dari ambulans menuju liang lahat.
Dia juga sesekali dipeluk oleh salah satu kerabatnya yang ikut hadir di makam. Tak ada kata yang terucap dari mulut Popon. Dia hanya bisa memandangi jenazah sang ayah untuk terakhir kalinya sebelum dimakamkan.
Hadir pula istri Mat Solar, Ida Nurlela ke pemakaman sang suami. Mengenakan busana serba putih, Ida berusaha tegar ketika melihat jenazah suaminya diturunkan ke liang lahat oleh ketiga putranya.
Seperti diberitakan sebelumnya Mat Solar meninggal dunia di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, pada Senin, 17 Maret 2025.
Dia menghembuskan berpulang di usia 62 tahun. Sebelum meninggal, Mat Solar telah menderita stroke selama kurang lebih 10 tahun, tepatnya sejak 2015. Selama sakit, Mat Solar banyak menghabiskan waktu di tempat tidur.
Kabar duka ini disampaikan pertama kali oleh lawan mainnya di Sinetron Bajaj Bajuri, Rieke Diah Pitaloka (Oneng).
"Berita duka cita. Telah berpulang Bapak Nasrullah alias Mat Solar alias Bajuri, Senin, 17 Maret 2025 pukul 22.30 WIB di RS Pondok Indah," tulis Rieke Diah Pitaloka di akun Instagramnya.
Melalui unggahannya, Rieke meminta agar kesalahan almarhum dimaafkan. Dia juga menyampaikan pesan kepada masyarakat luas dan sahabatnya.
"Mohon dimaafkan semua kesalahan almarhum. Alfatihah. Abang, maafin Oneng belum bisa perjuangin hak Abang," ujarnya.