Kebakaran Toko Sepeda di Makassar, Kepulan Asap Hitam Membubung Tinggi
MAKASSAR, iNews.id - Kebakaran terjadi di sebuah toko penjualan berbagai jenis sepeda di Kompleks Bisnis Center, Jalan Andi Pangeran Pettarani, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (28/11/2024). Sumber api penyebab kebakaran toko diduga akibat korsleting listrik.
Akibat peristiwa kebakaran ruko tersebut menimbukan kerugian yang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Sebab seluruh sepeda yang menjadi produk jualan ludes terbakar hingga menyisakan kerangka.
Api dengan cepat membesar karena banyaknya bahan muda terbakar seperti ban sepeda yang terbuat dari karet. Kepulan asap hitam juga terlihat keluar dari balik ventilasi pagar bangunan ruko hingga membubung tinggi.
Kepala Ops Damkar Kota Makassar Ramli mengatakan, proses pemadaman sempat terhambat lantaran kondisi ruko yang terkunci. Api baru dapat dipadamkan 3 jam kemudian setelah puluhan personel Damkar Makassar diturunkan ke lokasi.
Petugas memadamkan api dengan cara merusak kaca jendela dan naik ke lantai dua agar bisa masuk ke dalam bangunan ruko terbakar.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah," ujarnya, Kamis (28/11/2024).