Alasan Margareth Hardianti Ikut Audisi Miss Indonesia 2025 di Yogyakarta: Ingin Jadi Pribadi Berintegritas 

Alasan Margareth Hardianti Ikut Audisi Miss Indonesia 2025 di Yogyakarta: Ingin Jadi Pribadi Berintegritas 

Gaya Hidup | inews | Minggu, 17 November 2024 - 10:54
share

YOGYAKARTA, iNews.id - Ajang pencarian bakat paling bergengsi Miss Indonesia 2025 kembali hadir mencari perempuan bertalenta. Kali ini, audisi Miss Indonesia 2025 digelar di kota kelima, yakni Kota Yogyakarta dari 16-17 November 2024.

Sejumlah peserta begitu antusias mengikuti jalannya audisi. Tak terkecuali, perempuan berparas cantik, Margareth Hardianti Sitepuh yang turut unjuk gigi agar bisa lolos ke babak selanjutnya.

Mahasiswa Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta ini mengaku termotivasi menjadi Miss Indonesia karena ingin mengembangkan kemampuannya. Selain itu, dia ingin mengabdikan diri dan menjadi perempuan yang berintegritas. 

"Saya ingin menambah wawasan dan integritas diri," katanya saat ditemui disela-sela audisi di El Hotel Yogyakarta, Malioboro, Sabtu (16/11/2024).

Untuk meraih cita-citanya ini, perempuan kelahiran Sumatera Utara 20 tahun silam itu bahkan sudah melakukan persiapan sejak jauh hari. Mulai dari menjaga kebugaran fisik, menambah pengetahuan, serta melatih keterampilan 'public speaking'.

"Saya juga belajar mengenai ilmu-ilmu sosial dan lain sebagainya," ucap mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi UII semester 3 itu. 

Meski harus bersaing dengan peserta lainnya, Margareth mengaku cukup percaya diri bisa lolos ke tahapan selanjutnya. Dia begitu optimis bisa menjawab semua pertanyaan dari dewan juri dengan baik.

Topik Menarik