Hary Tanoesoedibjo Minta 7 Pengurus Baru Perindo Wujudkan Cita-cita Partai
JAKARTA, iNews.id - Partai Perindo secara resmi mengumumkan jajaran pengurus pusat baru periode 2024-2029 di Auditorium kantor DPP Partai Perindo, Jakarta Pusat, Senin (4/11/2024). Ketua Majelis Persatuan Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) meminta ketujuh pengurus baru itu untuk mewujudkan cita-cita Partai Perindo.
"Saya sangat berharap para pengurus nanti betul-betul fokus. Bagaimana bisa membangun Partai Perindo menjadi partai yang kita cita-citakan," kata HT dalam pidatonya.
Partai Perindo diharapkan menjadi partai besar di Indonesia yang bisa memberikan dampak positif terhadap masyarakat. Kader Perindo yang diberi amanah sebagai wakil rakyat dipastikan akan memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.
"Karena kita bisa memberikan dampak yang besar kepada bangsa kita, yaitu negara kesatuan Republik Indonesia. Jika kita bisa menjadi partai yang besar," ucapnya.
Pengumuman kepengurusan baru Partai Perindo bedasarkan surat keputusan Majelis Persatuan Partai (MPP) Perindo Nomor 007-sk/MPP-Partaiperindo/XI/2024 tentang Perubahan Pengurus DPP Perindo periode 2024-2029.
Jadwal Siaran Langsung Bahrain vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Live di GTV!
"Pertama mengesahkan nama nama yang tercantum pada lampiran surat keputusan ini sebagai pengurus dpp perindo periode 2024-2029 sesuai jabatannya masing masing," ucap Sekretaris MPP Partai Perindo Donny Ferdiansyah.
Berikut nama-nama pengurus baru Partai Perindo periode 2024-2029:
1. Andi Muhammad Yuslim Patawari sebagai Plt Sekjen.
2. Michael Victor Sianipar sebagai Bendahara Umum.
3. Sortaman Saragih sebagai Wakil Ketua Umum 1.
4. Ferry Kurnia Rizkiyansyah sebagai Wakil Ketua Umum 2.
5. Tama Satrya Langkun sebagai Wakil Ketua Umum 3.
6. Manik Margana Mahendra sebagai Wakil Ketua Umum 4.
7. Angkie Yudistia sebagai Wakil Ketua Umum 5.