Viral Emak-Emak Bertemu Mantan Guru SD sedang Mengamen di Terminal Bus Jember 

Viral Emak-Emak Bertemu Mantan Guru SD sedang Mengamen di Terminal Bus Jember 

Terkini | inews | Minggu, 7 Juli 2024 - 07:41
share

JEMBER, iNews.id Viral sekelompok emak-emak bertemu mantan guru SD sedang mengamen di Terminal Bus Tawang Alun, Kabupaten Jember. Sosok guru bernama Stefanus itu sebelumnya mengajar kesenian dan geografi di SD Aleteya.

Pertemuan guru dan murid setelah puluhan tahun berpisah itu pun diwarnai tangis harus hingga viral di media sosial.

Dalam video amatir yang beredar, tampak beberapa mantan siswa SD Aleteya menemukan mantan gurunya sedang mengamen dari bus ke bus antar kota di Terminal Tawang Alun.

Semula, Guru Stefanus itu tidak mengenali mantan murid-muridnya. Namun setelah satu persatu mengingatkan, pahlawan tanpa tanda jasa itu baru teringat dan langsung memeluk mantan siswa siswanya itu.

Senda gurau dan rasa haru menjadi satu di terminal tersebut. Mantan siswa dan siswinya itu memberi buah tangan berikut uang untuk gurunya.

Saat ditanya alamat rumah dan domisili, Stefanus mengaku hanya kos dan enggan menunjukkan alamat kosnya.

Mantan murid Stefanus, Indah mengatakan, pertama kali diberi kabar teman-temannya jika sesekali bertemu gurunya di Terminal Tawang Alun Jember saat mengamen dari bus ke bus antara kota.

Karena penasaran, dia kemudian menyuruh adiknya yang juga bersekolah di tempat yang sama untuk mengecek keberadaan mantan gurunya itu. Saat dicek, ternyata benar Pak Stefanus sedang duduk di tempat tunggu penumpang terminal, ujarnya, Minggu (7/7/2024).

Indah mengaku sudah 45 tahun tak bertemu gurunya tersebut dan pertemuan ini menjadi paling bahagia lantaran sosok sang guru tersebut dikenal hangat, suka menolong, dan pandai.

Pak Stefanus itu asalnya dari Ambon (Maluku) dan mengajar di SD Aleteya Jember, 45 tahun silam, katanya.

Indah menambahkan, gurunya tersebut tidak memiliki anak dan menyendiri dengan cara kos. Meski hanya sebentar, pertemuan itu menyiratkan rasa bahagia antara mantan murid dan guru.

Topik Menarik