Raup Dana Rp504 M, Nyobolt Siap Kembangkan Baterai Pengisian Cepat untuk Mobil Listrik

Raup Dana Rp504 M, Nyobolt Siap Kembangkan Baterai Pengisian Cepat untuk Mobil Listrik

Terkini | idxchannel | Rabu, 16 April 2025 - 07:10
share

IDXChannel- Perusahaan teknologi baterai pengisian cepat asal Inggris, Nyobolt mengumpulkan dana sebesar USD30 juta (Rp504 miliar). Dana ini akan digunakan untuk mengembangkan bisnis robot gudang otonom, kendaraan berat hingga masuk ke kendaraan listrik mainstream.

Dilansir Channel News Asia, Rabu (16/4/2025), penggalangan dana tersebut dipimpin oleh perusahaan modal ventura IQ Capital, Latitude dan Scania Invest.

Kini dengan tambahan USD30 juta, Nyobolt sudah mengumpulkan dana mencapai USD100 juta.

CEO Nyobolt Sai Shivareddy mengatakan perusahaannya fokus kepada sistem penyimpanan energi, khususnya robot otonom yang beroperasi di gudang e-commerce sepanjang waktu. Robot-robot itu membutuhkan pengisian daya yang sangat cepat karena hampir tidak ada waktu henti.

"Kami fokus pada pasar ini karena hampir tidak ada persaingan," kata Shivareddy.

Meski demikian, Nyobolt juga sempat melakukan uji coba mengisi baterai mobil listrik tahun lalu. Nyobolt berhasil mengisi daya mobil listrik dari 10 persen ke 80 persen hanya dalam waktu kurang dari lima menit.

Nyobolt juga sudah memulai pembicaraan dengan delapan produsen mobil besar selama setahun terakhir. Pembicaraan itu terkait penggunaan teknologi baterainya, yang mengandalkan anoda grafit untuk pengisian cepat dan kepadatan energi yang tinggi untuk mobil listrik.

"Hal ini sangat memungkinkan untuk model-model arus utama dan bervolume tinggi dalam tiga hingga lima tahun ke depan," kata Shivareddy.  

"Kami memiliki posisi yang unik untuk bermitra dengan siapa pun dan semua orang yang ingin membangun sistem ini dalam skala besar," ujarnya.

Platform pengisian daya EV yang cepat telah menjadi fokus utama usai BYD meluncurkan platform baru yang diklaim bisa mengisi baterai dengan cepat.

(Ibnu Hariyanto)

Topik Menarik