9 Jurusan Unair dengan UKT di Bawah Rp10 Juta Jalur Mandiri 2025
Jalur Mandiri Universitas Airlangga (Unair) 2025 resmi dibuka hingga 30 Mei 2025. Berikut ini UangKuliah Tunggal (UKT)di bawah Rp10 juta di Unair lewat jalur mandiri.
Bagi calon mahasiswa yang tidak lolos Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 di Unair, jalur mandiri ini bisa dimanfaatkan untuk masuk kuliah di universitas yang berada di Surabaya, Jawa Timur ini.
Kepala Pusat Penerimaan Mahasiswa (PPMB) Universitas Airlangga (Unair) Achmad Solihin menjelaskan, jalur Mandiri Prestasi memiliki konsep yang mirip dengan SNBP, tetapi dalam versi seleksi mandiri.
“Mandiri Prestasi hanya diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang sebelumnya mengikuti SNBP dengan salah satu pilihannya di Unair,” ungkapnya.
Ia menegaskan bahwa calon mahasiswa yang tidak memilih Unair saat SNBP tidak dapat mendaftar melalui jalur ini. Hal ini dikarenakan seleksi didasarkan pada portofolio, prestasi, dan nilai rapor yang sudah tersimpan dalam sistem SNBP.
Kuota jalur mandiri tidak ada Batasan tetap. Jika banyak pendaftar memenuhi standar prestasi tinggi, maka Unair akan menerima lebih banyak mahasiswa namun jika pendaftarnya kurang maka seleksinya akan diperketat.
Persyaratan Jalur Mandiri Unair 2025
- Mempunyai kartu peserta SNBP- Nilai rapor
- Portofolio prestasi
UKT Jalur Mandiri Unair 2025 yang Paling Murah
Calon mahasiswa yang diterima melalui jalur Mandiri Prestasi Unair akan mengikuti skema Uang Kuliah Tunggal (UKT) jalur mandiri, yang tidak mengalami perubahan dari tahun sebelumnya.Jika ada mahasiswa yang merasa UKT terlalu tinggi, mereka dapat mengajukan banding.
UKT Jalur Mandiri Unair 2025 dibedakan menjadi 7 kategori, mulai UKT 1 hingga 7. DIlansir dari laman resmi Unair, berikut daftar jurusan Unair dengan UKT Paling murah.
1. Ilmu Sejarah
Kategori I: Rp500.000Kategori II: Rp1.000.000
Kategori III: Rp2.400.000
Kategori IV: Rp5.000.000
Kategori V: Rp6.000.000
Kategori VI: Rp7.000.000
Kategori VII: Rp7.500.000
2. Sosiologi
Kategori I: Rp500.000Kategori II: Rp1.000.000
Kategori III: Rp2.400.000
Kategori IV: Rp5.000.000
Kategori V: Rp6.000.000
Kategori VI: Rp7.500.000
Kategori VII: Rp8.200.000
3. Ilmu Politik
Kategori I: Rp500.000Kategori II: Rp1.000.000
Kategori III: Rp2.400.000
Kategori IV: Rp5.000.000
Kategori V: Rp6.000.000
Kategori VI: Rp7.500.000
Kategori VII: Rp8.200.000
4. Administrasi Publik
Kategori I: Rp500.000Kategori II: Rp1.000.000
Kategori III: Rp2.400.000
Kategori IV: Rp6.000.000
Kategori V: Rp7.500.000
Kategori VI: Rp8.500.000
Kategori VII: Rp9.000.000
5. Antropologi
Kategori I: Rp500.000Kategori II: Rp1.000.000
Kategori III: Rp2.400.000
Kategori IV: Rp5.000.000
Kategori V: Rp6.000.000
Kategori VI: Rp8.000.000
Kategori VII: Rp9.000.000
6. Ilmu Informasi dan Perpustakaan
Kategori I: Rp500.000Kategori II: Rp1.000.000
Kategori III: Rp2.400.000
Kategori IV: Rp5.000.000
Kategori V: Rp6.000.000
Kategori VI: Rp8.000.000
Kategori VII: Rp9.000.000
7. Bahasa dan Sastra Inggris
Kategori I: Rp500.000Kategori II: Rp1.000.000
Kategori III: Rp2.400.000
Kategori IV: Rp6.000.000
Kategori V: Rp7.500.000
Kategori VI: Rp8.500.000
Kategori VII: Rp9.000.000
8. Bahasa dan Sastra Indonesia
Kategori I: Rp500.000Kategori II: Rp1.000.000
Kategori III: Rp2.400.000
Kategori IV: Rp5.000.000
Kategori V: Rp6.000.000
Kategori VI: Rp8.000.000
Kategori VII: Rp9.000.000
9. Bahasa dan Sastra Jepang
Kategori I: Rp500.000Kategori II: Rp1.000.000
Kategori III: Rp2.400.000
Kategori IV: Rp5.000.000
Kategori V: Rp6.000.000
Kategori VI: Rp8.000.000
Kategori VII: Rp9.000.000
Demikian 9 jurusan kuliah Unair dengan UKT di bawah Rp10 juta jalur mandiri Unair 2025. Semoga bermanfaat.