Bucin Abis, Hengky Kurniawan Masih Disuapi Istri saat Makan

Bucin Abis, Hengky Kurniawan Masih Disuapi Istri saat Makan

Gaya Hidup | okezone | Rabu, 19 Maret 2025 - 10:36
share

Istri Hengky Kurniawan, Sonya Fatmala, mengungkap fakta unik dari kelakuan sang suami di rumah. Betapa tidak, Hengky disebut masih sering disuapi saat makan.

"Kadang kalau aku pergi gitu ya sampai rumah, 'sayang udah makan?', 'belum', Maksudnya udah lewat jam makan kenapa maksudnya nggak makan? Harus nungguin aku pulang," kata Sonya di kawasan Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan belum lama ini. 

Namun, Sonya mengaku tak keberatan atas kelakuan manja sang suami. Sebaliknya, dia justru sangat menikmati perannya sebagai istri sang aktor. 

"Alhamdulillah menikmati. Alhamdulillah. Jadi kan ada ketergantungan dari suami gitu ya. Suka sama istrinya, bukan suka sama yang lain," katanya.

Hengky tak menampik atas pernyataan sang istri. Dia bahkan mengaku lebih manja ketika masih aktif syuting sinetron. Pria 42 tahun itu juga kerap ditemani sang istri ketika syuting. 

"Dulu justru saya awal-awal nikah itu kalau syuting ditemenin kayak bisa ya. Udah kayak di fase temen satu-satunya istri," ucap Hengky. 

Hengky pun bersyukur bisa menjalani ramadan bersama keluarga di rumah setelah tak berpolitik. Dia menilai, hal itu sebagai berkah ramadan yang didapat tahun ini. 

"Alhamdulillah puasa Ramadan ini, sholatnya bisa bareng, makan sahurnya, berbukanya juga bareng," pungkasnya.

Topik Menarik