Tak Punya Waktu Bersama Jadi Alasan Perceraian Sherina Munaf dan Baskara Mehendra
Alasan perceraian Sherina Munaf dan Baskara Mahendra akhirnya terungkap. Penyebab utama perpisahan mereka adalah tidak adanya waktu bersama karena kesibukan masing-masing di dunia hiburan.
Sherina Munaf dan Baskara Mahendra pun akhirnya resmi bercerai setelah lima tahun menikah. Putusan verstek dijatuhkan oleh Pengadilan Agama Jakarta Selatan setelah Baskara dua kali mangkir dari sidang pada hari ini, Kamis (13/2/2025).
Humas PA Jakarta Selatan Suryana mengatakan bahwa kesibukan di industri hiburan menjadi faktor utama retaknya rumah tangga Sherina dan Baskara.
"Kalau faktor utamanya adalah secara garis besarnya kesibukan kerja masing-masing. Seperti media tahu, mereka kan orang sibuk ya, sama-sama pekerja seni," kata Suryana di PA Jakarta Selatan, Kamis (13/2/2025).
Foto/istimewa"Ternyata terbukti di persidangan bahwa mereka tidak punya waktu untuk bertemu. Kalau istilahnya quality time-nya nggak ada. Nggak ada faktor lain," sambungnya.
Pengadilan pun menjatuhkan putusan verstek setelah Baskara dua kali tidak menghadiri panggilan sidang.
"Ketika panggilan yang kedua dia tidak hadir lagi maka itu secara aturan Undang-Undang sudah diperbolehkan bahwa majelis hakim untuk melanjutkan persidangan," jelasnya.
"Jadi, kalau dua kali berturut-turut tidak hadir, maka perkara bisa diputus tanpa kehadirannya pihak tergugat," lanjutnya.
Saat ini, pengadilan memberikan tenggat waktu selama 14 hari bagi Baskara jika ingin mengajukan banding atas putusan tersebut.
"Persidangan untuk sementara selesai. Jadi proses berikutnya kalau pihak tergugat dia keberatan, maka ada upaya hukumnya itu perlawanan tentang putusan verstek ini dalam tenggang waktu 14 hari," pungkasnya.