Ziarah di Hari Ulang Tahun Marissa Haque, Bella Fawzi: Tanda Cinta dan Perhatian pada Ibu

Ziarah di Hari Ulang Tahun Marissa Haque, Bella Fawzi: Tanda Cinta dan Perhatian pada Ibu

Gaya Hidup | inews | Rabu, 16 Oktober 2024 - 11:30
share

JAKARTA, iNews.id - Tiga pekan kepergian Marissa Haque, pihak keluarga mengaku masih sulit melepas kepergian aktris dan dosen tersebut. Pihak keluarga mengaku masih berusaha tegar dan ikhlas melepas kepergian Marissa. 

"Jadi kondisi keluarga kita saat ini masih terus berusaha untuk belajar tegar dan ikhlas. Pasti itu semua proses yang harus dilalui, pastinya ya," kata Isabella Fawzi saat ditemui di Pemakaman belum lama ini.

Perempuan yang akrab Bella Fawzi ini juga menjelaskan kedatangannya ke makam sang ibu tepat di hari ulang tahunnya yang jatuh ada 15 Oktober 2024. Dia menyebut kedatangan keluarga sebagai hadiah spesial untuk ibundanya dengan memanjatkan doa terbaik.

"Karena Ibu saya memang dipanggil oleh Yang Maha Kuasa sebelum hari ulang tahunnya. Jadi ya cara kita merayakan ulang tahun Ibu sekarang adalah dengan seperti ini, nyekar ke kuburannya, mengirimkan doa dan menaburkan bunga-bunga sebagai tanda cinta dan perhatian kami terhadap Almarhumah Ibu kami," tuturnya.

Ikang Fawzi yang juga hadir untuk ziarah ke makam istrinya. Dia tampak berusaha tegar saat kembali melihat pusaran sang istri. Kini, dia juga terlihat lebih tenang sejak momen pemakaman Marissa.

"Sebenarnya dengan mengakui kekuasaan Allah Yang Maha Besar, saya nggak berdaya, saya hanya bisa percaya dengan apa yang sudah di gariskan sama Allah SWT. Aku mencintai istri saya karena Allah SWT. Saat mau memisahkan kita berarti itulah yang terbaik biarpun saya nggak mampu berpikir dari sisi mana itu yang terbaik," tuturnya lagi.

Seiring berjalannya waktu, Ikang meyakini dapat melihat kebaikan Tuhan dari kepergian istrinya. Apalagi, dia menyaksikan banyaknya dukungan dan doa untuk sang istri setelah menghembuskan napas terakhirnya.

"Allah yang Maha Tahu, mungkin waktu yang akan menjelaskan semua itu. Sudah kelihatan sekarang, Marissa pulang dengan kondisi yang luar biasa, banyak dukungan, pujian, banyak sekali," tuturnya.

Topik Menarik