7 Daftar Pastor dan Pendeta Ganteng di Seluruh Dunia, Ada yang Dari Indonesia!
Ternyata banyak pastor dan pendeta yang punya paras rupawan alias ganteng dan tersebar di beberapa negara di Indonesia. Intip sosoknya di sini!
Ada banyak daftar pastor dan pendeta di dunia tapi tidak banyak yang mengenal sosoknya, sehingga tidak banyak yang tahun bagaimana rupa mereka. Namun perkembangan zaman membuat dunia bisa melihat sosok pastor dan pendeta dari belahan dunia lain.
Terlebih jika sosoknya viral di media sosial, ditambah punya paras yang rupawan, entu saja semakin banyak yang membicarakan sosok mereka. Jumlah pengikut di sosial media pun bertambah. Positifnya, mereka jadi semakin mudah membagikan firman Tuhan ke banyak pengikutnya.
Mommies Daily pun merangkum beberapa sosok pastor dan pendeta yang punya wajah ganteng dan pernah viral di seluruh dunia. Intip daftarnya di bawah ini!
Daftar Pastor dan Pendeta Ganteng di Dunia
Sudah siap melihat daftar pastor dan pendeta ganteng yang ada di seluruh dunia? Semuanya sempat viral pada masanya, lho!
1. Ferdinand Santos
Tahun 2021 lalu, sosok Pastor Ferdinand Santos asal Filipa mencuri perhatian ketika fotonya diunggah ke media sosial. Dikutip dari akun Facebook Ranhilio Callangan Aquino, selain sebagai pastor, Pastor Ferdinand Santos juga seorang instruktur kebugaran berlisensi dan memiliki gelar Ph.D. dalam bidang Filsafat.
Foto: Kami PH
2. Heriberto Garca
Heriberto Garca adalah seorang Pastor Katolik asal Meksiko, yang sukses mencuri perhatian lewat wajah tampannya dan menciptaka kehebohan di TikTok. Kini dia sudah punya 1.7 juta followers dan 22.9 juta likes. Kontennya tidak melulu tentang agama tapi dia juga sering update dengan tren TikTok dan tak segan menjawab pertanyaan banyak orang.
3. Chris Lee
Pendeta asal London, Inggris ini sudah diikuti lebih dari 181 ribu followers di Instgram. Ketika video kotbahnya digereja hanya dilihat oleh 70 orang, potongan video kotbah pastor Chris Lee justru dilihat lebih dari 5000 orang. Cara yang tepat untuk menjangkau umat dan menyampaikan firman Tuhan di zaman sekarang.
4. Efren Antiga Gubac Jr
Efren Antiga Gubac Jr atau lebih dikenal dengan nama Pastor Jay-R berasal dari Filipina yang merupakan lulusan Seminari Tinggi Regional St. Francis Xavier tahun 2017. Banyak foto dirinya yang beredar tengah bermain basket, membuktikan bahwa dia bukan hanya seorang pendeta tapi seperti orang normal lainnya yang suka berolahraga.
5. Dr Matt Davis
Pendeta Dr Matt Davis dari St Luke\'s Church di Formby, Merseyside, Inggris ini langsung menjadi viral setelah dibagikan di Facebook komunitas lokal, yang kemudian menarik ratusan komentar dari pengagum di seluruh Inggris. Para penggemarnya kemudian membandingkannya dengan sosok Pastur Andrew Scott di serial Fleabag yang dikenal juga karena ketampanannya.
6. Desiderius Ludgerus Saba
Kalau pastor muda yang satu ini asli Indonesia dan berasal dari Atambua Timor, NTT. Sosok yang akrab disapa Romo Dery Saba ini viral karena konten-kontennya di TikTok. Kini dia tengah bertugas di bertugas di Gereja St. Kanisius Petrus Paroki Manufui, Kabupaten TTU, NTT.
7. Pat Allerton
Pat Allerton, seorang pendeta di Notting Hill, London membuat heboh di Instagram dengan pandangannya yang trendi tentang agama di tengah pandemi. Dia turun ke jalan-jalan kota untuk \'membawa gereja kepada orang-orang\'dan memainkan \'Amazing Grace\' dengan pengeras suara di jalan-jalan perumahan sebelum mengajak warga untuk berdoa. Tak hanya berhasil mengajak orang untuk berdoa, dia juga mengajak banyak orang jadi fansnya.