10 Potret Prewedding Kaesang-Erina, dari Busana Adat Papua hingga Baju Jersey Bola

10 Potret Prewedding Kaesang-Erina, dari Busana Adat Papua hingga Baju Jersey Bola

Gaya Hidup | BuddyKu | Jum'at, 9 Desember 2022 - 07:34
share

JAKARTA, iNews.id Tinggal satu hari lagi putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep akan menikahi Erina Gudono, pada Sabtu (10/12/2022). Jelang hari bahaga itu, pasangan Kaesang dan Erina sudah menggelar sesi foto prewedding yang begitu menyita perhatian.

Tak seperti pasangan pada umumnya, memang konsep prewedding Kaesan dan Erina sangat berbeda sekaligus istimewa. Mereka mengenakan berbagai macam busana adat dari beberapa daerah, seperti NTT, Dayak, Papua, dan yang lainnya.

Bikin unik lagi, bukan hanya baju daerah Nusantara, Kaesang dan Erina juga di awal pernah memakai baju jersey dari klub boloa Persis Solo. Tak heran karena memang Kaesang saat ini didapuk sebagai Direktur Utama klub boloa Persis Solo. Dia pun mengajak Erina berpose bersama di Stadion kebanggaan Persis Solo, Stasion Manahan memakai jersey klubnya itu.

Unggahan prewedding Kaesan dan Erina pun menuai banyak respons dan pujian netizen. Mereka menganggumi kecantikan Erina Gudono dengan balutan busana prewedding begitu beragam.

Yuk intip 10 potret prewedding Kaesang dan Erina dengan balutan berbagai busana yang seolah tak ada habisnya!

1. Busana Adat Jawa Tengah

Foto
Foto prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Kaesang dan Erina mengenakan busana adat Jawa Tengah dengan nuansa biru. Erina tampil dengan kebaya biru beraksen bordiran bunga emas sedangkan Kaesang beraksen bordiran bunga silver.

2. Busana adat NTT

Foto
Foto prewedding Kaesang dan Erina.

Kali ini, Erina dan Kaesang mengenakan busana adat NTT. Erina menyebut bahwa tempat diambilnya foto ini merupakan tempat yang begitu spesial bagi keduanya

3. Busana Adat Papua

Foto
Foto prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Kaesang dan Erina mengenakan busana adat Papua yang menyita perhatian. Bahkan setiap aksesoris khas Papua disematkan di baju prewedding mereka.

4. Busana Adat Dayak

Foto
Foto prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Busana adat Dayak yang dipakai Kaesang membuatnya tampil begitu gagah. Tak ketinggalan penampilan Erina juga mencuri perhatian.

5. Busana Adat Bali

Foto
Foto prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Busana adat Bali yang dikenakan Kaesang dan Erina juga tak kalah mencuri perhatian. Keduanya tampil bak bangsawan ketika disandingkan

6. Busana Adat Gorontalo

Foto
Foto prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Erina dan Kaesang menggunakan busana adat Gorontalo dengan nuansa merah cerah. Mereka bak keluarga kerajaan, ya!

7. Busana Adat Lampung

Foto
Foto prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Kaesang dan Erina juga mengenakan busana adat Lampung. Siger di kepala Erina menambah keanggunan tampilannya.

8. Glamor di Mercusuar

Foto
Foto prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Kali ini, mereka tak mengenakan busana adat melainkan tampil serasi dengan busana berwarna coklat. Erina mengenakan dress sedangkan Kaesang dengan jasnya. Erina juga sempat menceritakan lewat unggahannya tentang perjuangan yang harus ditempuh demi bisa berfoto dengan elegan di depan mercusuar ini

9. Busana ala Barat

Foto
Foto prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Mengenakan jas dan dress putih, keduanya sudah cocok sebagai pengantin ya!

10. Bergaya dengan jersey bola

Foto
Foto prewedding Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Prewedding dengan jersey ini juga mencuri perhatian lho! Erina dengan nomor punggung 10 bertuliskan Kaesang sedangkan Kaesang dengan nomor punggung 12 bertuliskan nama Erina. Nomor punggung ini ternyata menjadi tanggal pernikahan mereka.

Topik Menarik