6 Macam-macam Bentuk Wajah yang Wajib Diketahui, Kamu Tipe Mana?
Untuk mendapatkan model rambut atau mengetahui cara makeup yang tepat, kamu perlu mengenal bentuk wajah kamu.
Sejatinya, terdapat macam-macam bentuk wajah di dunia ini. Setiap bentuk wajah tersebut memiliki bentuk rahang dan garis wajah yang berbeda.Berikut macam-macam bentuk wajah yang dapat kamu ketahui.
1. Square face shape (Bentuk wajah kotak)
Bentuk wajah kotak umumnya mempunyai sisi wajah yang lurus dan hampir tidak ada lengkungan pada rahang.
Wajah dengan bentuk ini cenderung simetris. Salah satu aktris hollywood paling populer yang memiliki square face shape adalah Angelie Jolie.
2. Diamond face shape (Bentuk wajah wajik)
Diamondface shape identik dengan dagu yang runcing dan tulang pipi yang tinggi.Bagian tengah garis dari rambut, tulang pipi, dampai dagu yang membentuk rupa diamond.
Salah satu aktris hollywood yang memiliki bentuk wajah ini adalah Jenifer Lopez dan Vanessa Hudgens.
3. Rectangular face shape (Bentuk wajah kotak)
Macam-macam bentuk wajah selannjutnya adalah bentuk persegi panjang. Rectangular face shape identik dengan dahi, pipi, dan garis rahang yang berbentuk sama. Lalu, dagu berbentuk kecil.Bentuk wajah ini dimiliki oleh Alexa Chung dan Sarah Jessica Parker.
4. Heart face shape (Bentuk wajah hati)
Bentuk wajah hati identik dengan dagu runcing dan bagian dahi lebar. Heart face shape dimiliki oleh aktris hollywood seperti Kourtney Kardashian dan Chloe Grace Moretz.
5. Oval face shape (Bentuk wajah oval)
Bentuk wajah round mirip dengan square, namun kedua sisi rahang membentuk lengkungan dan cenderung bulat. Selain itu, tulang pipi juga lebar. Bentuk wajah ini dimiliki olehMegan Fox, Jessica Alba dan Olivia Munn.
6. Round face shape (Bentuk wajah round)
Bentuk wajah round identik dengan lengkungan pada dahi dan dagu, namun lengkungan pada dahi lebih lebar jika dibandingkan pada dagu. Bentuknya hampir mirip wajah rectangular. Bentuk wajah ini dimiliki olehJenifer Lawrence, Emma Stone dan Ginnifer Goodwin
Nah, itulah beberapa macam-macam bentuk wajah yang dapat kamu ketahui. Kini, kamu sudah tahu kan model rambut yang cocok untuk wajah kamu.