IHSG Dibuka Menguat di Level 6.382, LABA-CNMA Pimpin Top Gainers
JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat pada Kamis (20/3/2025). Tepat pukul 09.00 WIB, indeks dibuka di zona hijau, yakni pada level 6.382 atau naik dari penutupan sebelumnya di level 6.311.
Kemudian, IHSG bergerak naik hingga pada pukul 09.06 WIB, indeks berada di posisi 6.388 atau naik 1,21 persen. Total volume saham yang diperdagangkan sebanyak 1 miliar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp954,94 miliar, dan ditransaksikan sebanyak 67.587 kali.
Adapun, sebanyak 268 saham harganya naik, 105 saham harganya turun dan 171 saham lain harganya stagnan.
Sektor teknologi naik 4,65 persen, sektor energi naik 1,32 persen, sektor keuangan naik 0,45 persen, sektor kesehatan naik 0,65 persen, sektor infrastruktur naik 0,76 persen, sektor transportasi naik 0,59 persen, sektor bahan baku naik 1,70 persen, sektor industri naik 0,75 persen, sektor siklikal naik 0,54 persen, dan sektor properti naik 0,58 persen. Sedangkan sektor non siklikal turun tipis 0,01 persen.
Tiga jajaran saham top gainers terdapat saham PT Green Power Group Tbk (LABA) yang naik 21,05 persen ke level Rp161, PT DCI Indonesia Tbk (DCII) naik 7,95 persen ke level Rp150.000 dan PT Nusantara Sejahtera Raya Tbk (CNMA) naik 7,26persen ke level Rp133.
Sedangkan pada daftar top losers, saham PT Graha Prima Mentari Tbk (GRPM) turun 9,84 persen ke level Rp55, PT Lion Metal Works Tbk (LION) turun 8,57 persen ke level Rp448 dan PT FAP Agri Tbk (FAPA) turun 5,38 persen ke level Rp5.275.