Harta Kekayaan Maruli Simanjuntak di LHKPN, Menantu Luhut Pandjaitan yang Bantah Keras Dwifungsi ABRI
JAKARTA - Harta kekayaan Maruli Simanjuntak di LHKPN, menantu Luhut Pandjaitan yang bantah keras Dwifungsi ABRI.
Harta kekayaan Maruli Simanjuntak di LHKPN terbaru yang dilaporkan pada akhir tahun 2023, nilainya mencapai Rp 64,9 miliar. Sosok yang tengah menjabat sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) itu kini tengah jadi sorotan usai membantah adanya Dwifungsi ABRI.
Menantu Luhut Binsar Pandjaitan tersebut belum lama ini telah menyinggung pihak yang menggiring isu tentang kembalinya dwifungsi ABRI dan orde baru. Penggiringan isu itu terkait Revisi Undang-Undang (RUU) TNI.
Jenderal TNI Maruli Simanjuntak mengungkapkan jika "TNI akan loyal seratus persen dengan keputusan yang dibuat, sehingga tidak perlu ribut di media terkait orba".
Pria yang telah menjabat sebagai KSAD sejak tahun 2023 itu juga menyampaikan jika penempatan prajurit di kementerian dan lembaga didasarkan pada kapasitas yang mereka miliki.
1. Rincian Kekayaan Maruli Simanjuntak
Harta kekayaan Maruli Simanjuntak di Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) terbaru dilaporkan pada 31 Desember 2023 lalu, dengan nilai 64.980.655.636 atau Rp 64,9 miliar.
Sumber harta dari total kekayaan Maruli terbesar datang dari Kas dan Setara Kas yang nilainya mencapai Rp 51.416.702.727, barulah setelah itu ada Tanah dan Bangunan yang nilainya mencapai 15.462.534.095, berikut ini rinciannya.
2. Tanah dan Bangunan Rp 15.462.534.095
1. Tanah dan Bangunan Seluas 266 m2/199 m2 di KAB / KOTA BANDUNG Rp. 1.720.037.000
2. Bangunan Seluas 87 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN Rp. 1.422.443.216
3. Bangunan Seluas 78.5 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN Rp. 1.283.468.879
4. Tanah dan Bangunan Seluas 212 m2/179 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN Rp. 3.672.135.000
5. Tanah Seluas 500 m2 di Bogor Rp. 800.000.000
6. Tanah Seluas 300 m2 di Buleleng Rp. 150.000.000
7. Tanah Seluas 650 m2 di Bogor Rp. 828.100.000
8. Tanah Seluas 2875 m2 di Buleleng Rp. 200.000.000
9. Tanah Seluas 1850 m2 di Buleleng Rp. 150.000.000
10. Tanah Seluas 2970 m2 di Rote Ndao Rp. 3.118.500.000
11. Tanah Seluas 2017 m2 di Rote Ndao Rp. 2.117.850.000
- Alat Transportasi dan Mesin
1. Motor, PIAGGIO LXV-125IE Tahun 2010, HASIL SENDIRI Rp. 20.000.000
2. Motor, KAWASAKI LX 150E CKD Tahun 2014, HASIL SENDIRI Rp. 23.000.000
3. Motor, BMW K-75 SOLO Tahun 1995, HASIL SENDIRI Rp. 109.950.000
4. Motor, TOYOTA INNOVA VENTURER Tahun 2021, HASIL SENDIRI Rp. 452.143.000
Menantu Luhut ini juga memiliki Harta Bergerak Lainnya senilai Rp 7.003.598.700, dan Surat Berharga yang nilainya mencapai Rp 4.316.032.960. Adapun Harta Lainnya dengan nilai Rp 7.712.694.154.
Jika seluruh harta tersebut dijumlahkan, maka harta kekayaan Maruli mencapai Rp 86.516.655.636. Namun, dirinya tercatat memiliki hutang sebesar Rp 21.536.000.000, sehingga membuat kekayaannya menurun jadi Rp 64.980.655.636.