334 Saham Melemah, IHSG Hari Ini Ditutup Terkoreksi ke 6.647
JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG hari ini ditutup di zona merah pada sesi terakhir perdagangan, Kamis (13/3/2025). IHSG terkoreksi 17,63 poin atau 0,26 persen ke 6.647,42.
Terdapat 307 saham menguat, 334 saham melemah dan 316 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp8,8 triliun dari 15,5 miliar saham yang diperdagangkan.
Indeks LQ45 turun 1,29 persen ke 738,25, indeks JII melemah 0,43 persen ke 421, indeks IDX30 turun 1,43 persen ke 383,99 dan indeks MNC36 turun 1,43 persen ke 290,58.
Indeks sektoral yang menguat seperti konsumer non-siklikal 0,42 persen, konsumer siklikal 0,01 persen, properti 0,05 persen, teknologi 5,87 persen, kesehatan 0,13 persen. Sementara, sektor yang melemah ada energi 0,12 persen, keuangan 1,39 persen, infrastruktur 0,51 persen, bahan baku 0,03 persen, transportasi 0,82 persen, industri 0,77 persen.
Saham-saham yang masuk top gainers yaitu saham PT Indal Alumunium Industry Tbk (INAI) naik 28,67 persen ke Rp193, PT Sinar Terang Mandiri Tbk (MINE) naik 25 persen ke Rp525 dan PT Suryamas Dutamakmur Tbk (SMDM) naik 24,62 persen di Rp2.430.
Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, PT Sanurhasta Mitra Tbk (MINA) turun 20,94 persen ke Rp151, PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk (RELI) turun 20,36 persen ke Rp438 dan PT Diamond Jarum Minahasa Tbk (DADA) turun 12,50 persen di Rp7.