IHSG Hari Ini Ditutup Melemah ke 7.313, Saham FUJI-KLIN Pimpin Top Losers

IHSG Hari Ini Ditutup Melemah ke 7.313, Saham FUJI-KLIN Pimpin Top Losers

Ekonomi | inews | Kamis, 5 Desember 2024 - 16:34
share

JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG hari ini ditutup di zona merah pada sesi terakhir perdagangan, Kamis (5/12/2024). IHSG melemah 13,45 poin atau 0,18 persen ke level 7.313,31.

Pada penutupan perdagangan, terdapat 318 saham menguat, 303 saham melemah dan 325 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp9,2 triliun dari 14,8 miliar saham yang diperdagangkan.

Indeks LQ45 turun 1,03 persen ke 874,45, indeks JII menguat 0,32 persen ke 513,84, indeks IDX30 turun 1,30 persen ke 446,58 dan indeks MNC36 turun 1,17 persen ke 340,64.

Sedangkan indeks sektoral mayoritas menguat seperti bahan baku 0,22 persen, konsumer siklikal 0,33 persen, energi 0,49 persen, kesehatan 0,36 persen, industri 0,20 persen, infrastruktur 0,46 persen, properti 0,68 persen, transportasi 0,19 persen.

Sektor yang melemah di antaranya finansial 0,92 persen, konsumer non-siklikal 0,08 persen, teknologi 0,23 persen.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu saham PT Megapolitan Development Tbk (EMDE) naik 31,03 persen ke Rp152, PT Indo Straits Tbk (PTIS) naik 25 persen ke Rp270, dan saham PT Adaro Andalan Indonesia Tbk (AADI) naik 19,82 persen ke Rp6.650.

Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, PT Fuji Finance Indonesia Tbk (FUJI) turun 13,23 persen ke Rp328, PT Kirana Megatara Tbk (KMTR) turun 11,45 persen ke Rp294 dan PT Klinko Karya Imaji Tbk (KLIN) turun 9,74 persen di Rp139.

Sedangkan tiga saham yang teraktif diperdagangkan antara lain PT Wulandari Bangun Laksana Tbk (BSBK), PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), PT Era Digital Media Tbk (AWAN).

Topik Menarik