Mentan dan Menteri PU Bentuk Tim Gabungan, untuk Apa?
JAKARTA, iNews.id - Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman dan Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo membentuk tim gabungan hari ini, Jumat (8/11/2024). Hal itu dalam rangka mengejar target swasembada pangan.
Amran menjelaskan tim khusus tersebut dibentuk untuk menyelaraskan antara program Kementan dengan Kementerian PU. Nantinya tim ini diharapkan bisa membuat program antar Kementerian berjalan kompak menjadi satu kesatuan.
"Jangan sampai terjadi PU bekerja di Aceh, kita bekerja di Papua atau Kalimantan. Nah sekarang kita membentuk tim, satu tim, satu kesatuan untuk merealisasikan gagasan besar (swasembada pangan) Bapak Presiden," kata dia.
Lebih lanjut, Amran mengatakan pembentukan tim gabungan diperlukan mengingat program optimalisasi lahan yang dikerjakan Kementan membutuhkan infrastruktur pertanian yang memadai, terutama untuk irigasi air sehingga membutuhkan kerjasama dari PU.
"Tanpa PU, pertanian tidak bisa berbuat banyak, ada air, ada kehidupan. Jadi, rencana kami seluruh lahan yang kita optimalisasi, sawah yang kita cetak, itu sinergi kolaborasi oleh Kementerian PU," ucapnya.
"Sehingga efektif, di mana PU bekerja menghasilkan air, kita di situ memberikan bantuan subsidi benih, pupuk subsidi, alat mesin pertanian. Sehingga pergerakan kita efektif," kata Amran.
Dalam kesempatan yang sama, Menteri PU Dody Hanggodo berjanji akan selalu mendukung Kementan dalam rangka mewujudkan target swasembada pangan seperti yang telah ditetapkan Presiden Prabowo Subianto.
"Kami dari Kementerian PU akan mensupport penuh apapun yang menjadi target Pak Menteri Pertanian yang otomatis adalah target besar Pak Prabowo Subianto dan Pak Gibran untuk swasembada pangan di 4 atau 5 tahun mendatang," ucap Dody.