Cara Bayar Adira Lewat Shopee dengan Cepat dan Aman

Cara Bayar Adira Lewat Shopee dengan Cepat dan Aman

Ekonomi | inews | Rabu, 9 Oktober 2024 - 16:09
share

JAKARTA, iNews.id - Cara bayar Adira lewat Shopee penting untuk diketahui bagi yang ingin tagihan. Dalam era digital, berbagai kemudahan dalam melakukan transaksi finansial menjadi semakin penting bagi masyarakat.

Salah satu inovasi yang menawarkan kenyamanan ini adalah layanan pembayaran tagihan melalui platform e-commerce seperti Shopee. Bagi pengguna Adira Finance, membayar angsuran atau tagihan tidak lagi menjadi pekerjaan yang rumit dan menyita waktu.

Melalui aplikasi Shopee, Anda bisa melakukan pembayaran Adira dengan dengan cepat dan aman, serta tanpa harus keluar rumah atau antre di kantor cabang Adira.

Cara Bayar Adira Lewat Shopee

Proses pembayaran menjadi semakin mudah jika Anda sudah memiliki saldo ShopeePay sebelumnya. Namun, jika Anda tidak memiliki saldo ShopeePay, Anda tetap bisa membayar angsuran di Shopee menggunakan metode lain yang tersedia di menu pembayaran. 

Pastikan Anda memiliki nomor angsuran Adira Finance sebelum melakukan pembayaran. Setelah memiliki nomor angsuran atau nomor kontrak Adira Finance, cukup buka aplikasi Shopee. 

Berikut tahapan membayar tagihan Adira Finance melalui Shopee:

  • Buka aplikasi Shopee
  • Pilih menu Pulsa Tagihan dan Pembayaran
  • Pilih menu Angsuran Kredit
  • Pilih penyedia jasa kredit, yaitu Adira Finance
  • Tuliskan nomor kontrak Adira Finance
  • Tunggu hingga muncul rincian angsuran yang harus dibayar
  • Klik Lanjut jika data yang muncul sudah benar
  • Klik menu Bayar Sekarang
  • Pilih metode pembayaran yang diinginkan
  • Pembayaran selesai

Demikian ulasan cara bayar Adira lewat Shopee dengan mudah dan praktis. Semoga penjelasan ini membantu Anda dan selamat mencoba!

Topik Menarik