OJK Bocorkan Rencana Bank Muamalat Melantai di Bursa

OJK Bocorkan Rencana Bank Muamalat Melantai di Bursa

Ekonomi | inews | Rabu, 11 September 2024 - 14:38
share

JAKARTA, iNews.id - PT Bank Muamalat Tbk akan segera mencatatkan saham/listing di Bursa Efek Indonesia (BEI). Hal ini diungkapkan Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon OJK
Inarno Djajadi.

Menurut Inarno, Bank Muamalat saat ini sedang menyiapkan persyaratan untuk mencatatkan sahamnya/listing di BEI.

"Pada saat ini Perseroan dalam proses untuk memenuhi persyaratan pencatatan di PT Bursa Efek Indonesia," ucap Inarno, Senin (9/9).

Meskipun Inarno tidak merinci sampai mana proses persiapannya, ia menegaskan Bank Muamalat tetap mempunyai kewajiban untuk tercatat di Bursa Efek.

Diketahui status perusahaan terbuka telah diraih Bank Muamalat sejak 1993. Kendati sempat digadang-gadang akan merger dengan BTN Syariah, kewajiban listing Bank Muamalat perlu dilakukan untuk memenuhi ketentuan regulator.

Sesuai Peraturan OJK Nomor 3/POJK.04/2021 Tentang Penyelenggaraan Kegiatan di Bidang Pasar Modal dijelaskan perusahaan yang melakukan penawaran umum bersifat ekuitas wajib mencatatkan sahamnya di bursa efek.

Sebelumnya pihak manajemen menegaskan aksi listing akan dilakukan tanpa diikuti penawaran umum (IPO), sehingga tidak terjadi skema kepemilikan saham baru.

Topik Menarik