Mengenal BCA Prioritas, Cara Menjadi Nasabah Prioritas BCA dan Keuntungannya
Banyak bank yang tidak hanya menawarkan program tabungan saja. Tapi juga program menarik lainnya untuk menarik lebih banyak nasabah, seperti tabungan dan deposito berjangka, tabungan valas (mata uang asing), mobile dan internet banking sampai asuransi dari jiwa, kesehatan sampai pendidikan.
Tidak hanya layanan yang berkaitan dengan tabungan dan finansial, ada beberapa bank yang juga memberikan layanan spesial kepada nasabahnya yang sudah loyal dengan memberikan beberapa keuntungan tambahan yang membedakan mereka dari nasabah lainnya, contohnya yang paling popular saat ini adalah layanan BCA Prioritas.
BCA Prioritas merupakan program layanan untuk nasabah khusus yang tentunya jika ingin menjadi salah satu nasabah yang bisa mendapatkan layanan ini harus memenuhi beberapa persyaratan terlebih dahulu.
Namun, sebelum itu yuk coba mengenal lebih dalam apa itu BCA Prioritas.
Apa Itu BCA Prioritas?
Telah ada sejak 1996, BCA Prioritas terus berkomitmen memberikan layanan khusus di mana Sahabat BCA dapat dilayani di jaringan BCA Prioritas dengan berbagai layanan dan kemudahan perbankan serta non perbankan yang luar biasa.
BCA Prioritas hadir sebagai bentuk layanan perbankan prestisius bagi Sahabat BCA terpilih. Dengan kata lain, BCA Prioritas adalah sebuah program atau layanan eksklusif dari bank BCA untuk nasabah khusus atau nasabah terpilih.
Nasabah yang masuk keanggotaan BCA Prioritas adalah nasabah yang mendapat undangan langsung dari BCA, Artinya, tidak semua nasabah BCA dapat menjadi anggota BCA Prioritas. Karena ada beberapa persyaratan tertentu yang wajib dipenuhi.
Untuk menjadi nasabah dari BCA Prioritas berikut persyaratannya:
- Memiliki rata-rata saldo gabungan 1 tahun minimal Rp 500 juta dan beberapa syarat lainnya.
- Menjaga saldo gabungan rata-rata sebesar Rp 500 juta setiap bulannya. Apabila saldo rata-rata di bawah ketentuan, maka nasabah akan dikenakan biaya layanan sebesar Rp 500.000.
- Mendapatkan undangan dari BCA Prioritas.
Jadi untuk menjadi salah satu nasabah dari program BCA Prioritas kamu harus memiliki saldo mengendap selama satu tahun terakhir minimal (saldo minimum) Rp 500 juta. Saldo tersebut harus tersimpan di tabungan/giro, deposito, investasi atau gabungan dari ketiganya.
Tapi, untuk menjadi nasabah prioritas BCA tidak hanya tergantung berdasarkan nominal deposito atau tabungan nasabah di BCA. Hal ini karena keanggotaan bersifat eksklusif dan undangan.
Layanan dan Benefit jadi Nasabah Prioritas BCA (BCA Prioritas)
Dengan menjadi nasabah prioritas BCA (BCA Prioritas) kamu bisa mendapatkan beberapa layanan khusus nasabah prioritas yang tidak didapatkan oleh nasabah lain yang belum menjadi bagian dari program BCA Prioritas.
Berikut layanan dan benefit tambahan yang bisa dinikmati oleh para nasabah prioritas BCA (BCA Prioritas) yang dirangkum dari websiter resmi BCA, www.bca.co.id :
Layanan dan Benefit | Keterangan |
Media Komunikasi Eksklusif | Nasabah akan mendapatkan penawaran terbatas dan informasi bisnis terupdate melalui e-Magazine Prioritas, Website BCA Prioritas dan aplikasi BCA mobile Prioritas |
Airport Lounge Access | Mendapatkan akses gratis ke airport lounge di berbagai bandara di Indonesia |
Wealth Management | Bisa mendapatkan layanan unggulan asuransi, investasi reksadana dan obligasu khusus. |
BCA Young Community | Bisa bergabung dengan komunitas khusus bagi generasi muda nasabah BCA Slotaire dan Prioritas. |
Safe Deposti Box | Mendapatkan harga sewa khusus Safe Deposti Box untuk melindungi aset berharga nasabah prioritas. |
Merchant BCA | Nasabah bisa ikut mengembangkan bisnsi dengan Merchant Discount Rate (MDR) tanpa harus membayar biaya sewa mesin EDC. |
Education | Bekerja sama dengan berbagai institusi pendidikan, kursus dan layanan overseas student program. |
Health | Nasabah bisa mendapatkan keringanan biaya dan layanan khsuus di rumah sakit terkemuka di dalam atau di luar negeri. |
Lifestyle | Mendatkan penawaran khusus dari brand gaya hidup terkemuka. |
Business | Berkesempatkan untuk mendapatkan kemudahan dan harga khusus jika ingin membuka bisnis franchise. |
Selain daftar di atas, terdapat hak istimewa lainnya yang juga bisa dimanfaatkan oleh para nasabah prioritas dari program BCA Prioritas yaitu:
- Nasabah BCA Prioritas berhak atas layanan spesial di 178 lokasi Lounge Prioritas seluruh Indonesia untuk kenyamanan transaksi perbankan dan non perbankan.
- Mendapat layanan dan rate khusus untuk segala kebutuhan perbankan personal dan pengembangan bisnis.
- Nasabah BCA Prioritas dilayani di ruang khusus dan mendapat layanan one stop service, jadi tak perlu antre.
- Memperoleh undangan ke acara-acara khusus seperti seminar dan pameran lainnya .
- Gratis satu tahun iuran kartu kredit.
- Mendapatkan daftar business partnership directory yang bisa digunakan untuk memperluas bisnisnya.
- Mendapatkan kemudahan saat akan berobat di beberapa rumah sakit yang bekerja sama dengan BCA. Tentunya pilihan rumah sakit ini tersedia di dalam negeri maupun luar negeri.
- Mendapatkan kemudahan untuk memiliki obligasi, seperti Sukuk, ORI, atau obligasi perusahaan lainnya. Nasabah juga dapat berkonsultasi sebelum memilih obligasi mana yang tepat.
- Bisa menukar valas dengan rate yang istimewa. Jadi, nasabah tidak perlu lagi repot-repot pergi ke money changer.
- Bisa mendapatkan beragam produk asuransi dari perusahaan asuransi mitra yang dipilih oleh BCA.
- Tersedia layanan 24 jam bagi nasabah BCA prioritas untuk kebutuhan informasi dan penyesuaian masalah perbankan di nomor 1500222.
Per Maret 2022, jumlah nasabah dengan simpanan Rp 5 miliar mengalami kenaikan 15% YoY. Sedangkan DPK nasabah dengan simpanan di atas Rp 5 miliar meningkat 17% YoY. Pertumbuhan ini sejalan dengan peningkatan transaksi, perluasan ekosistem dan mitra bisnis.
Cara Akses Fitur BCA Prioritas
Nasabah prioritas dapat mengakses fitur-fitur menarik di layanan Prioritas dan Solitaire secara online.
Berikut langkah-langkahnya:
Dengan begini, nasabah prioritas tidak usah repot-repot ke kantor cabang BCA untuk bisa menikmati layanan dan fasilitas yang ditawarkan dari program BCA Prioritas.
Manfaatkan Program Perbankan dengan Bijak
Baik itu layanan untuk nasabah prioritas atau lainnya. Tetaplah bijak dalam memanfaatkan program perbankan untuk mendapatkan target finansial yang diinginkan. Jangan lupa juga untuk memilih program perbankan sesuai kebutuhan dan kondisi finansial. Jangan sampai produk keuangan yang dipilih bukannya membantu meningkatkan kualitas finansialmu malah melakukan sebaliknya.