Reaksi Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Naik Peringkat 123 di Ranking FIFA: Terus Kerja Keras Masuk 100 Besar Dunia!
REAKSI Erick Thohir usai Timnas Indonesia naik peringkat 123 di ranking FIFA menarik diulas. Ketua Umum PSSI itu meminta Timnas Indonesia terus kerja keras untuk masuk peringkat 100 besar dunia.
Erick Thohir sendiri menyambut gembira kesuksesan Timnas Indonesia naik peringkat FIFA. Apalagi, pencapaian ini membuat skuad Garuda menempati posisi terbaik dalam sekira 15 tahun terakhir.
1. Naik Peringkat
Ya, FIFA resmi merilis ranking dunia terbaru pada Kamis (3/4/2025) pukul 15.00 WIB. Dalam daftar teranyar, Timnas Indonesia naik 4 peringkat.
Timnas Indonesia saat ini menduduki posisi ke-123 dunia. Total, Timnas Indonesia meraih 1.142,92 poin. Perolehan poin skuad Garuda bertambah +9,51 poin usai melakoni 2 laga dalam jeda internasional Maret 2025.
Diketahui, pada jeda internasional Maret 2025, Timnas Indonesia melakoni 2 laga lanjutan di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Timnas Indonesia kalah telak saat melawan Australia dengan skor 1-5.
Tetapi, saat menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 25 Maret 2025 malam WIB, Timnas Indonesia menang tipis 1-0. Gol semata wayang itu dicetak oleh Ole Romeny.
2. Reaksi Erick Thohir
Erick Thohir pun sambut gembira kesuksesan Timnas Indonesia naik peringkat di ranking FIFA. Apalagi, dengan naik ke urutan 123, ini jadi posisi terbaik yang ditempati Timnas Indonesia dalam sekira 15 tahun terakhir.
Sebelumnya, prestasi terbaik Timnas Indonesia dalam 15-16 tahun terakhir adalah menempati peringkat 120 dunia. Pencapaian itu diukir pada Desember 2009.
“Alhamdulillah kemenangan atas Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia zona Asia membuat posisi Indonesia di ranking FIFA naik 4 peringkat ke posisi 123. Peringkat ke-123 ini merupakan posisi terbaik Indonesia di ranking FIFA dalam 15 tahun terakhir,” tulis Erick Thohir dalam unggahan di akun Instagram resminya @erickthohir, Kamis (3/4/2025).
Erick Thohir pun berjanji Timnas Indonesia akan terus kerja keras untuk mendulang hasil manis. Sebab, Timnas Indonesia berusaha untuk terus naik peringkat di ranking FIFA hingga bahkan bisa menembus 100 besar dunia.
“Kita akan terus kerja keras dan berusaha untuk membawa Indonesia masuk dalam peringkat 100 besar dunia. Bismillah,” tutup Erick Thohir.