Daftar 15 Pendaki Puncak Carstensz Papua, Dua Meninggal Dunia

Daftar 15 Pendaki Puncak Carstensz Papua, Dua Meninggal Dunia

Berita Utama | inews | Senin, 3 Maret 2025 - 05:00
share

JAKARTA, iNews.id - Daftar 15 pendaki Puncak Carstensz Papua penting diketahui masyarakat. Pasalnya, dua orang pendaki dilaporkan meninggal dunia karena mengalami hipotermia.

Hal itu dikonfirmasi langsung oleh Kepala Kantor SAR Timika, I Wayan Suyatna. Menurutnya, ia mendapat laporan terkait kondisi hipotermia pendaki Gunung Cartenz berupa hipotermia pada pukul 00.46 WIT, Minggu (2/3/2025). 

Daftar 15 Pendaki Puncak Carstensz Papua

  • -Fiersa Besari
  • -Indira Alaika
  • -Furki
  • -Elsa Laksono
  • -Lilie Wijayanti Poegiono
  • -Saroni-Ludy Hadiyanto
  • -Dua WNA Turki
  • -Satu WNA Rusia.

Guide para pendaki

  • -Nurhuda
  • -Alvin Perdana
  • -Arlen Kolinug
  • -Jeni Dainga
  • -Ruslan

Adapun, dua pendaki yang meninggal dunia adalah Lilie Wijayanti Poegiono dan Elsa Laksono. Saat ini, proses evakuasi jenazah masih dilakukan.

Sementara itu, penyanyi Fiersa Besari mengungkapkan bahwa dirinya mendaki puncak Carstensz dengan tim yang terdiri atas tiga orang. Sedangkan, tim Lilie dan Elsa terdiri atas empat orang. 

"Saya tergabung dalam tim yang terdiri dari tiga orang. Sementara Bu Lilie dan Bu Elsa tergabung dalam tim yang terdiri dari empat orang (beda operator). Kami ditemani para guide. Selain kami dan tamu-tamu WNA, hari itu (28 Februari 2025) ada juga tamu dari pihak Balai Taman Nasional yang ikut mendaki," bunyi keterangan Fiersa.

Demikian informasi daftar 15 Pendaki Puncak Carstensz Papua. Selamat jalan Lilie dan Elsa.

Topik Menarik