Puluhan Ojol Demo di Kantor Kemnaker, Bawa Tulisan ‘THR 1 Bulan Upah’
JAKARTA, iNews.id - Driver ojek online (ojol) menggelar aksi demo di depan Gedung Kemnaker RI, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan pada hari ini, Senin (17/2/2025). Tampak ada puluhan driver ojol yang menyampaikan aspirasi. namun
Dari pantauan iNews.id, para driver ojol tiba di depan Gedung Kemnaker RI pada pukul 10.50 WIB. Mereka jiga membawa satu buah mobil komando.
Puluhan driver online tersebut lantas melakukan aksinya di halaman depan Gedung Kemnaker dengan pengamanan dari puluhan personel kepolisian.
Beberapa driver tampak membawa sejumlah spanduk dan kardus yang dijadikan sebagai banner dengan bertulisan berbagai aspirasinya. Di antaranya berkaitan THR, potongan dari aplikator, dan lainnya.
“THR 1 bulan upah!!!” bunyi tulisan tersebut.
Meski ada aksi demo, arus lalu lintas di Jalan Gatot Subroto, tepatnya di depan Gedung Kemnaker RI tampak ramai lancar. Baik dari arah Semanggi menuju Cawang maupun dari arah Cawang menuju Semanggi.
Tak ada penutupan jalan di Jalan Gatot Subroto lantaran massa aksi menggelar aksinya tak sampai ke jalanan. Mereka melakukan aksi secara tertib di halaman depan kantor tersebut.