Israel Bom Sekolah Tampung Pengungsi di Gaza Palestina, 22 Orang Perempuan dan Anak Tewas

Israel Bom Sekolah Tampung Pengungsi di Gaza Palestina, 22 Orang Perempuan dan Anak Tewas

Berita Utama | okezone | Minggu, 22 September 2024 - 03:30
share

GAZA - Warga Palestina mengatakan serangan Israel menewaskan sedikitnya 22 orang di sebuah sekolah yang menampung pengungsi di selatan Kota Gaza pada hari Sabtu. Sementara militer Israel mengatakan serangan itu menargetkan pusat komando kelompok pejuang Hamas.

Mengutip Reuters, Minggu (22/9/2024), Kementerian Kesehatan Gaza mengatakan sebagian besar korban tewas adalah perempuan dan anak-anak. Kantor media pemerintah yang dikelola Hamas mengatakan 13 anak-anak dan enam wanita termasuk di antara korban tewas.

Pihak militer Israel mengklaim serangan tersebut menyerang pusat komando Hamas yang terletak di kompleks yang sebelumnya berfungsi sebagai sekolah, mengulangi tuduhan bahwa kelompok tersebut menggunakan fasilitas sipil untuk tujuan militer. Hamas membantah hal itu.

Rekaman Reuters dari lokasi kejadian menunjukkan dinding-dinding yang hancur, perabotan rusak dan terbakar, serta lubang-lubang di langit-langit sebuah ruangan ketika orang-orang berusaha menyelamatkan barang-barang mereka.

“Para perempuan dan anak-anak mereka sedang duduk di taman bermain sekolah, anak-anak sedang bermain, dan tiba-tiba dua roket menghantam mereka,” kata salah satu saksi Said Al-Malahi.

 

Beberapa korban tewas dibungkus selimut dan dibawa dengan kereta keledai, sementara ambulans memindahkan jenazah lainnya.

“Saya tidak bisa menerimanya, saya tidak melihat seorang laki-laki pun yang terluka, semuanya perempuan dan anak-anak, biarkan negara-negara Arab bersukacita, biarkan mereka bersukacita dan bertepuk tangan untuk (Perdana Menteri Israel Benjamin) Netanyahu dan Amerika Serikat. Amerika,” kata saksi mata lainnya, Ahmed Azzam, yang merasa getir karena negara-negara tetangganya tidak mengambil tindakan yang lebih keras terhadap Israel.

Topik Menarik