Tecovirimat Disebut sebagai Obat Mpox, Ini Faktanya!

Tecovirimat Disebut sebagai Obat Mpox, Ini Faktanya!

Berita Utama | okezone | Rabu, 28 Agustus 2024 - 13:40
share

KASUS Mpox alias cacar monyet kini tengah mendapat perhatian dunia, tidak terkecuali di Indonesia. Tak sedikit yang mulai mencari tahu tentang sumber penularan, pencegahan, hingga pengobatan penyakit cacar monyet.

Selain melakukan isolasi mandiri, penderita cacar monyet juga disebut-sebut direkomendasikan untuk mengonsumsi obat, salah satunya tecovirimat. Lantas, benarkah tecovirimat ampuh dan direkomendasikan untuk penderita cacar monyet?

Merangkum dari berbagai sumber, Rabu (28/8/2024) Tecovirimat atau TPOXX merupakan obat yang paling sering diresepkan untuk mengobati Mpox parah.

Tecovirimat dapat berfungsi menurunkan jumlah virus yang hidup di dalam tubuh dan mengobati Mpox parah yang menyerang mata, mulut, tenggorokan, alat kelamin, dan anus (lubang pantat).

Pengobatan ini sayangnya tidak direkomendasikan untuk setiap orang, mengingat obat ini baru mulai dikembangkan pada 2022, dan terus diuji oleh para ahli. Jika Anda memiliki gejala Mpox ringan, obat ini kurang direkomendasikan karena dapat menyebabkan virus cacar monyet menjadi resisten terhadap obat tersebut.

Sejauh ini, belum ada pengobatan khusus yang ditujukan untuk mengobat penyakit Mpox. Karena penyakit ini biasanya hanya menimbulkan gejala ringan bahkan dapat sembuh dengan sendirinya dalam 2 4 minggu.

Walaupun penyakit ini memiliki tingkat kesembuhan yang cukup tinggi, Mpox tetap berpotensi menimbulkan komplikasi penyakit meskipun jarang terjadi. Meski begitu, penggunaan tecovirimat masih dibatasi dan hanya boleh digunakan oleh dewasa dengan berat badan diatas 40 kg dan anak-anak dengan berat diatas 13 kg.

Topik Menarik