5 Gaya Cantik Celine Evangelista yang Bikin Marshel Widianto Terpesona
ARTIS Celine Evangelista lagi heboh diperbincangkan. Pasalnya, artis cantik ini diisukan akan segera menikah dengan komedian Marshel Widianto. Isu tersebut muncul lantaran Celine dan Marshel kompak mengunggah pas foto dengan background biru yang biasa digunakan untuk pendaftaran pernikahan.
Akan tetapi, banyak netizen yang tak percaya akan isu tersebut. Netizen menganggap unggahan pas foto hanya becandaan dan untuk keperluan pembuatan film.
"Iya dalam film terbaru kalian yah . Bukan gimmick sih tapi cinta beneran dalam film," kata intan***, dalam kolom komentar unggahan pas foto.
Di tengah bergulirnya isu tersebut, sosok Celine sendiri sudah menarik perhatian publik untuk diperbincangkan. Selain karena cantik, gaya berpakaiannya yang catchy dapat dijadikan inspirasi OOTD.
Okezone menghimpun outfit ala Celine Evangelista yang cocok dijadikan inspirasi OOTD, diambil dari unggah instagram pribadi @celine_evalingelista, Selasa (30/08/2022).
1. Casual paduan kaos dan jeans
Kalau dasarnya cantik, mau pakai apa saja juga tetap cantik. Seperti tampilan Celine kali ini. Aura cantiknya begitu keluar meski hanya menggunakan outfit kaos pink dan celana jeans pendek. Kaki jenjangnya terlihat begitu indah saat mengenakan sneaker berwarna pink.
2. Dress pendek biru
Kali ini Celine mengenakan gaun pendek tanpa lengan berwarna biru.Bagian belakang gaun sedikit terbelah membuat look menjadi seksi. Tak lupa Celine mengenakan belt rantai sebagai pemanis penampilan.
3. Rok jeans hitam
Outfit kali ini termasuk casual. Celine memadukan kemeja crop top dengan rok jeans pendek berwarna hitam. Rambutnya dikuncir kuda membuat wajah cantik Celine terpampang nyata tanpa cela.
4. Setelan motif papan catur
Celine tampak memukau dengan setelan crop top dan celana pendek bermotif papan catur. Legging jala yang dikenakan semakin membuat tampilannya stunning. Belum lagi ditambah jaket kuning menyala, membuat penampilan Celine menyilaukan.
5. Feminim berdress pendek
Penampilan Celine kali ini lebih feminim. Ia mengenakan dress pendek dengan bagian bahu terbuka meski lengan gaun panjang. Rambutnya yang dibuat tergerai menambah kesan cantik dan anggun pada ibu 4 anak itu.
(vvn)