Bojan Hodak Sesalkan Insiden Kericuhan Suporter di SJH

Bojan Hodak Sesalkan Insiden Kericuhan Suporter di SJH

Terkini | bandungraya.inews.id | Rabu, 25 September 2024 - 20:30
share

BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Insiden kericuhan suporter usai laga Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat (SJH) pada Senin, 23 September 2024, mendapat sorotan dari banyak pihak. Salah satunya dari pelatih Persib, Bojan Hodak.

Juru taktik tim berjuluk Maung Bandung tersebut mengakui jika ada anak asuhnya yang terganggung dari peristiwa tersebut. Ia menyesalkan keributan itu, karena area stadion seharusnya menjadi lokasi yang aman untuk penonton sepakbola.

"Ini adalah hal yang tidak seharusnya terjadi di stadion bola. Karena kamu membawa anak-anak mereka ke stadion bola, dan hal ini tidak seharusnya terjadi," kata Bojan kepada wartawan, Rabu, 25 September 2024.

Pelatih berkebangsaan Kroasia itu tak menampik jika ada pemain Persib yang terganggu atas insiden ini.

"Tidak mengganggu saat ini, hanya mengganggu satu atau dua pemain. Tapi saya berbicara dengan mereka, jadi saya pikir semua orang akan fokus pada permainan. Karena kita hanya bekerja di permainan dan kita fokus pada itu," pungkasnya.

Diketahui, Persib akan melakoni laga pekan ketujuh Liga 1 2024/2025 melawan Madura United di Stadion Gelora Bangkalan pada Sabtu, 28 September 2024.

Pada pertandingan ini, Persib lebih diunggulkan karena baru saja mengalahkan rival abadi, Persija Jakarta dengan skor 2-0. Kemenangan ini sekaligus membuat mental anak asuh Bojan Hodak bagus kendati masih belum bisa diperkuat sang stiker andalan, David da Silva.

Topik Menarik