Kapolres TTU dan Jajaran Kumpulkan Donasi Peduli Bencana Alam Erupsi Gunung Lewotobi

Kapolres TTU dan Jajaran Kumpulkan Donasi Peduli Bencana Alam Erupsi Gunung Lewotobi

Terkini | ttu.inews.id | Rabu, 13 November 2024 - 12:30
share

KEFAMENANU, iNewsTTU.id – Kapolres Timor Tengah Utara (TTU), AKBP Mohammad Mukhson, bersama jajaran kepolisian, menunjukkan kepedulian terhadap warga yang terdampak oleh erupsi Gunung Lewotobi di Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Aksi sosial ini dilakukan sebagai bentuk solidaritas dan dukungan terhadap para korban bencana alam tersebut.

"Kami melakukan aksi pengumpulan sedikit rezeki dari gaji kami untuk disisihkan untuk saudara-saudara kita yang terdampak, agar bisa memberikan penghiburan dan sedikit mengurangi trauma mereka," ungkap AKBP Mukhson saat diwawancarai pada Rabu (13/11/2024).

Donasi yang akan dikumpulkan, menurutnya, berasal dari seluruh jajaran Polres TTU dan Polsek-polsek yang ada di wilayah tersebut. Dana bantuan sosial ini nantinya akan segera didistribusikan kepada warga yang membutuhkan, sesuai dengan kebutuhan dasar yang mendesak, seperti selimut, makanan, dan kebutuhan darurat lainnya.

"Kalau misalkan kebutuhan selimut, nanti kita belikan selimut, tetapi kalau kebutuhan makanan, maka kita akan belikan makanan, sehingga bantuan yang diberikan dapat tepat sasaran," tambah AKBP Mukhson.

 

Lebih lanjut, Donasi di jajaran Polres TTU bukan hanya sebagai kewajiban, tetapi juga bentuk rasa syukur atas kondisi Kabupaten TTU yang tetap dalam keadaan baik. Sebagai sesama insan, anggota Polri merasa terpanggil untuk peduli dan membantu warga yang terdampak bencana alam di Flores Timur.

"Mudah-mudahan bencana erupsi segera berakhir sehingga masyarakat bisa beraktivitas kembali seperti biasa," harapnya.

Topik Menarik