Arca Batara Wisnu di Tengah Hutan Malang Dicuri, Kades: Kembalikan agar Pelaku Tak Celaka
MALANG Sebuah Arca Batara Wisnu yang berada di kompleks Candi Ganter, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang hilang dicuri orang tak bertanggungjawab. Arca ini berada di tengah hutan kawasan milik Perhutani Kabupaten Malang.
Dari informasi yang dihimpun, Arca Batara Wisnu ini diduga hilang dicuri orang pada Senin dini hari (20/2/2023) dari kawasan hutan Petak II A RT 22 RW 9 Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang.
Arca Batara Wisnu setinggi 1,5 meter dengan lebar sekitar satu meter sedianya berada di sebuah kompleks candi tepat di bawah pepohonan rindang di Petak II A Perhutani area Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang.
Perangkat Desa Tulungrejo Bowo membenarkan dugaan pencurian Arca Batara Wisnu di kompleks Candi Ganter ini. Ia bahkan telah mengecek langsung ke lokasi pada Senin pagi kemarin dan memang arca tidak berada di lokasi.
"Iya benar, tadi juga sempat tanya-tanya warga sekitar, infonya sekitar pukul 03.00 WIB, warga mendengar suara kendaraan roda empat melintas dari arah candi. Tapi karena pagi sekali tidak ada yang lihat. Tahunya arca hilang saat ada warga yang melintas candi," kata Bowo dikonfirmasi wartawan pada Selasa pagi (21/2/2023).
Diduga arca itu diambil dengan cara ditarik lalu diseret menuju kendaraan roda empat. Hal itu terjadi pada jejak bekas tanah yang ditinggalkan oleh pelaku.
"Ada bekas seretan, lalu kemungkinan diangkat menuju mobil. Kami sudah laporkan ke Polsek dan masih dalam proses penyelidikan," ungkap dia.
Kades Tulungrejo Muliadi menjelaskan, ada beberapa benda cagar budaya dari kawasan Candi Ganter memang sudah beberapa kali diambil orang. Namun yang terjadi orang itu mengalami kejadian nahas dan kecelakaan, sehingga ia mewakili masyarakat Desa Tulungrejo, meminta orang yang mengambil Arca Batara Wisnu itu untuk mengembalikannya.
"Kepada saudara kami yang telah memindahkan atau mengambil arca Batara Wisnu untuk segera mengembalikan ke tempatnya yang semula. Sudah sering benda dipindahkan, atau diambil oleh orang. Yang terjadi orang adalah tersebut menemui celaka dan keluarganya," kata Muliadi.
(msd)