Cara Membuat Nasi Pecel Khas Madiun yang Enak, Gampang Banget!

Cara Membuat Nasi Pecel Khas Madiun yang Enak, Gampang Banget!

Travel | BuddyKu | Rabu, 25 Mei 2022 - 20:27
share

Sebagai orang Indonesia, pasti kita sudah tak asing lagi dengan menu makanan nasi pecel atau pecal.

Pada dasarnya, nasi pecel adalah sajian aneka jenis sayuran yang dihidangkan dengan bumbu kacang di atasnya.

Nasi pecel berasal dari Pulau Jawa dan populer di beberapa wilayah, seperti DI Yogyakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Namun, ada satu jenis nasi pecel yang paling terkenal di Indonesia yaitu nasi pecel Madiun .

Cara Membuat Nasi Pecel

nasi pecel
Nasi pecel(Instagram/@dapur_dyna)

Secara etimologi, pecel berasal dari bahasa Jawa yang artinya \'tumbuk\' atau \'dihancurkan dengan cara ditumbuk\'.

Maksudnya, pecel menggunakan saus kacang yang telah ditumbuk dan dihaluskan terlebih dahulu.

Cara membuat nasi pecel sebenarnya tergolong mudah. Bahan-bahan yang diperlukan juga gampang ditemukan.

Indozone telah merangkum cara membuat nasi pecel khas Madiun yang kental, lengkap dengan resepnya berikut ini.

Bahan-bahan:

Bumbu kacang:

Pelengkap:

Cara membuat:

  1. Rebus sayur-sayuran secara bertahap dimulai dari labu siam (7 menit), kacang panjang (5 menit), kangkung (4 menit), jagung (4 menit), dan tauge (1 menit).

  2. Setelah matang, angkat sayuran dan siram dengan air dingin. Tiriskan, lalu sisihkan di wadah.

  3. Ambil kacang tanah yang sudah disangrai, hancurkan bersama kemiri sampai teksturnya tidak terlalu halus.

  4. Goreng sebentar cabai, bawang putih, kencur, dan asam. Kemudian masukkan ke dalam gilingan kacang.

  5. Tambahkan gula merah, daun jeruk, dan garam ke dalam gilingan kacang, lalu haluskan sekali lagi sampai semua bahan tercampur rata.

  6. Ambil bumbu pecel dan campurkan dengan air sesuai selera, aduk sampai kental.

  7. Tata sayuran yang sudah direbus ke dalam piring, siram dengan kuah saus kacang. Sajikan nasi pecel dengantempe goreng dan peyek kacang.


Itulah cara membuat nasi pecel khas Madiun yang enak dan kental dengan resep yang mudah. Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Artikel Menarik Lainnya