Resep Siomay Ayam Buat Sajian Imlek, Simak Tips Rahasianya!

Resep Siomay Ayam Buat Sajian Imlek, Simak Tips Rahasianya!

Travel | genpi.co | Minggu, 30 Januari 2022 - 13:10
share

GenPI.co - Siomay ayam merupakan salah satu hidangan khas Imlek yang cukup populer.

Makanan ini termasuk jenis dimsum yang bisa dimasak dengan cara dikukus atau digoreng kering.

Di Indonesia, terdapat siomay khas Bandung yang disantap dengan saus kacang.

Selain itu, ada juga siomay ala chinese food yang biasa disajikan saat perayaan Imlek dan disantap dengan saus cabai.

Nah, kamu bisa membuat sendiri siomay ayam untuk disajikan saat kumpul keluarga.

Cara membuat siomay ayam ini bisa dibilang mudah. Agar hasilnya memuaskan, ada beberapa tips rahasia yang harus kamu ikuti.

Pertama, kamu bisa menggunakan kulit siomay siap pakai agar lebih praktis.

Kedua, gunakan daging paha ayam tanpa tulang dan kulit untuk isian siomay karena teksturnya lebih lembut dan lebih gurih.

Agar terkstur daging ayamnya lebih terasa, sebaiknya kamu tidak mencincang terlalu halus.

Tips yang terakhir, pastikan air kukusan sudah mendidih dan pancinya tertutup rapat saat mengukus siomay.

Untuk kamu yang ingin mencoba membuat, berikut ini resep siomay ayam.

Bahan:

10 lembar kulit siomay ukuran 8x8 cm

300 gram daging paha ayam, cincang setengah halus

1 butir telur ayam kecil

2 siung bawang putih, parut

1 sendok makan daun bawang cincang

1/2 sendok teh minyak wijen

1 sendok makan tepung kanji

1/2 sendok teh merica bubuk

1 sendok makan kaldu bubuk

1 sendok garam

1/2 buah wortel, parut halus

Bahan untuk membuat saus:

5 sendok makan saus cabai botolan

1 siung bawang putih parut

1 sendok teh air jeruk nipis

Cara membuat:

1. Masukkan daging paha ayam cincang dalam wadah, tambahkan bawang putih, minyak wijen, telur ayam, daun bawang, tepung kanji, merica, kaldu bubuk dan garam.

2. Aduk hingga benar-benar menyatu. Sisihkan.

3. Ambil selembar kulit siomay, letakkan 1 sendok makan adonan isi di bagian tengahnya kemudian lipat sambil ditekan hingga merekat.

4. Lakukan langkah yang sama untuk semua adonan dan kulit.

5. Oleskan minyak pada wadah tahan panas. Susun siomay di atasnya.

6. Tambahkan irisan wortel di bagian atas siomay sebagai topping.

7. Kukus siomay dalam kukusan panas selama 30 menit hingga matang.

8. Sambil menunggu siomay matang, buat saus dengan mencampukan semua bahan dan diaduk rata.

9. Siomay ayam siap dinikmati bersama saus cabai. (*)

Simak video pilihan redaksi berikut ini: