Ketua Tim Pemenangan TMC Akan Laporan Ketua Panitia HUT Partai Golkar Kota Tegal ke DPP
KOTA TEGAL , iNews . id - Ketua Tim pemenangan Tegal Maju Cemerlang (TMC) 03 Faruq-Ashim, H Suprianto membuat pernyataan bahwa dirinya akan melaporkan Ketua Panitia HUT Partai Golkar ke 60 Kota Tegal, Arie Prima Setyoko SE S.Psi ke DPP Partai Golkar.
Suprianto melaporkan Arie Prima Setyoko ke DPP karena pernyataannya pada Senam Golkar Bersatu Serentak di Lapangan Tegal Selatan, Kota Tegal, Minggu (17/11/2024) tidak mengundang Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota.
Pernyataan resmi Ketua Tim TMC. Sebagai Ketua TIM Tegal Maju Cemerlang (TMC) 03 Faruq-Ashim menyampaikan, perihal adanya kabar berita yang di sampaikan oleh Ketua Panitia HUT Partai GOLKAR ke 60 bahwa acara senam massal Golkar tidak mengundang Paslon Wali Kota.
"Kami sangat menyesalkan pernyataan dari ketua Panitia HUT Golkar Kota Tegal, karena Golkar adalah partai yang memberikan rekomendasi atas Paslon Faruq-Ashim dan kewajiban Partai Golkar adalah mengamankan isi rekomendasi dari DPP Partai Golkar dan mengawal kemenangannya Faruq-Ashim pada Pilwalkot Tegal," tulis Suprianto, Senin (18/11/2024).
Supri menegaskan, tidak ada alasan apapun untuk tidak melakukan manuver-manuver politik yang melawan isi rekomendasi. "Akan kita laporkan ke DPP Partai Golkar karena TMC membawahi semua partai pengusung 03 antara lain Golkar, PKS, PSI, dan Nasdem.
"Maka, urusan mengamankan 03 sampai menang pada 27 November 2024 mendatang adalah tugas TMC yang wajib didukung Golkar," ucapnya.
Dengan pernyataan Ketua Panitia HUT Golkar Kota Tegal kata Supri adalah bagian dari cara-cara adanya indikasi pembangkangan atas isi rekomendasi DPP Partai Golkar.
Diberitakan sebelumnya, acara Senam Golkar Bersatu Serentak yang diikuti ribuan peserta di Lapangan Tegal Selatan, Kota Tegal, Jawa Tengah, Minggu (17/11/2024) dihadiri salahsatu Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tegal Faruq-Ashim sementara panitia tidak merasa mengundang.